Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sempat Ditolak DPRD, Gubernur Ganjar Pastikan Rencana Pembangunan Tol Bawen-Yogyakarta Jalan Terus

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo memastikan rencana pembangunan jalan tol Bawen-Yogyakarta akan terus berjalan.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Sempat Ditolak DPRD, Gubernur Ganjar Pastikan Rencana Pembangunan Tol Bawen-Yogyakarta Jalan Terus
Tribun Jogja/Rendika Ferri
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo usai membuka TMMD Reguler tahun 2018 di Kantor Kecamatan Bandongan, Kabupaten Magelang, Selasa (10/7/2018). TRIBUN JOGJA/RENDIKA FERRI 

Laporan Reporter Tribun Jogja, Rendika Ferri K

TRIBUNNEWS.COM, YOGYAKARTA - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo memastikan rencana pembangunan jalan tol Bawen-Yogyakarta akan terus berjalan.

Pihaknya kini tengah melakukan sinkronisasi, harmonisasi dan penyempurnaan data untuk merealisasikan salah satu program strategis nasional tersebut.

"Jalan tol (Bawen-Yogyakarta) masih berjalan. Sekarang masih perencanaan jadi sabar dulu, karena kita masih mensinkronisasi dan harmonisasi dengan tata ruang, dan juga kerja sama dengan Pemda DIY untuk merealisasikannya," ujar Ganjar, Selasa (23/10/2018) usai acara Musrenbang Jawa Tengah di Hotel Grand Artos, Magelang.

Sebelumnya rencana pembangunan tol tersebut sempat mendapat penolakan dari kalangan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Tengah karena akan mengancam lahan subur di sepanjang daerah yang akan dilalui jalan tol.

Kalangan dewan juga mempersoalkan faktor kegempaan yang berpotensi terjadi pada titik-titik pembangunan.

Baca: Tersangka Rio Menangis, Sudah Merencanakan Pembunuhan Muhajir dan Keluarga 2 Hari Sebelumnya

Namun alasan tersebut disangkal oleh Ganjar sendiri.

Berita Rekomendasi

Ia mengaku telah melakukan pengecekan terkait hal-hal yang bisa menghambat pembangunan tol tersebut.

Seperti untuk faktor kegempaan, pihaknya sudah berbicara dengan pakar geologi dan tak benar adanya potensi gempa tersebut.

Terkait lahan subur yang dapat tergusur, pihaknya mengatakan sebagian besar adalah lahan tadah hujan, dan sedikit lahan subur.

"Catatannya kemarin itu, satu karena faktor kegempaan ternyata setelah dicek, tidak benar. Kedua soal lahan subur, ternyata lebih banyak lahan tadah hujannya. Ketiga untuk alternarif kereta api belum ada projek atau dorongan kita memakai itu. Jadi yang sudah ada kita kerjakan dulu," ujar Ganjar. (tribunjogja)

Artikel ini telah tayang di Tribunjogja.com dengan judul Ganjar Pastikan Rencana Pembangunan Tol Bawen-Yogyakarta Jalan Terus

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas