Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

BMKG Juanda Pastikan Wilayah Kota Surabaya Aman dari Debu Vulkanik Gunung Bromo

BMKG Juanda Surabaya pastikan wilayah Surabaya masih aman dari paparan debu vulkanik Gunung Bromo.

Editor: Januar Adi Sagita
zoom-in BMKG Juanda Pastikan Wilayah Kota Surabaya Aman dari Debu Vulkanik Gunung Bromo
Istimewa/BNPB
Gunung Bromo 

Laporan Wartawan TribunJatim.com, Kukuh Kurniawan

TRIBUNNEWS.COM, SIDOARJO - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Juanda Surabaya pastikan wilayah Surabaya masih aman dari paparan debu vulkanik Gunung Bromo.

"Dari data potensi sebaran abu vulkanik. Diprediksi satu hingga tiga hari ke depan, abu vulkanik dari Gunung Bromo menjauh dari arah Surabaya," ujar Kasie Data dan Informasi BMKG Juanda Surabaya, Teguh Tri Susanto kepada TribunJatim.com, Kamis (21/3/2019).

Ia mengatakan, akibat hembusan angin, abu Gunung Bromo sekarang mengarah ke Tenggara.

"Kemungkinan besar yang terdampak adalah wilayah di bagian tenggara dari Gunung Bromo. Seperti daerah Lumajang bagian timur, Jember, serta Banyuwangi bagian selatan," jelas Teguh.

Dirinya juga mengatakan, setiap ada informasi terbaru sebaran abu dari Darwin, Australia, pihaknya langsung mengeluarkan rilis informasi potensi sebaran abu.

Baca selengkapnya >>>>>

BERITA TERKAIT
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas