Jumenengan ke-15 Raja SISKS Pakubuwono XIII, Sejumlah Tokoh Hadir di Keraton Kasunanan Surakarta
Sejumlah tokoh menghadiri Tingalan Dalem Jumenengan ke-15 Raja SISKS Pakubuwono (PB) XIII di Keraton Kasunanan Surakarta, Senin (1/4/2019).
Editor: Hanang Yuwono
TRIBUNSOLO.COM/ASEP ABDULLAH ROWI
Kapolda Jateng, Irjen Pol Condro Kirono, tiba di Keraton Kasunanan Surakarta saat Tingalan Dalem Jumenengan Ke-15 Raja SISKS Pakubuwono (PB) XIII, Senin (1/4/2019).
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Asep Abdullah Rowi
TRIBUNNEWS.COM, SOLO - Sejumlah tokoh menghadiri Tingalan Dalem Jumenengan ke-15 Raja SISKS Pakubuwono (PB) XIII di Keraton Kasunanan Surakarta, Senin (1/4/2019).
Dari pantauan TribunSolo.com, prosesi jumenengan selain dihadiri ratusan saudara, kerabat hingga abdi dalem, juga didatangi sejumlah tokoh atau pejabat negara.
Di antaranya yang sudah terlihat yakni Menteri Koordinator Politik, Hukum, Pertahanan dan Keamanan (Menkopolhukam), Wiranto, Kapolda Jateng, Irjen Pol Condro Kirono dan Pangdam IV/Diponegoro, Mayjen TNI Mochamad Effendi.
Kemudian pejabat lain seperti Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo dan Gubernur Jawa Tengah (Jateng), Ganjar Pranowo juga dijadwalkan hadir.
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.