Tak Punya Uang Beli Tiket, Seorang TKI di Malaysia Menyelinap di Ruang Roda Pesawat Tujuan Medan
Kepolisian Malaysia menangkap seorang pria asal Indonesia karena menerobos masuk ke bandara internasional Penang.
Editor: Hendra Gunawan
"Katakan lah dia bekerja di pabrik pakan ternak. Apa yang bisa membuktikan dia bekerja di pakan ternak," katanya kepada Kompas.com, Kamis (16/5/2019).
Masalah TKI yang bekerja di Malaysia tanpa prosedur resmi ini menjadi masalah tersendiri bagi BP3TKI.
"Kita belum bisa berbuat banyak karena datanya minim. Belum pasti. Bisa lah dibilang kerja di ternak ayam, dasarnya apa? Nanti ada yang bilang, lho kok tahu-tahuan, mana paspornya apa, dari PT apa dia, apakah resmi dia? Katakan lah sebagai WNI dulu. Dibilang bekerja belum tahu. Datanya belum ada," katanya.
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Kepolisian Malaysia menangkap seorang pria asal Indonesia karena menerobos masuk ke Bandara Internasional Penang. Pria tersebut ditemukan bersembunyi di roda pendarat pesawat dalam upayanya pulang ke Indonesia tanpa diketahui.
Diaudit Seorang teknisi yang sedang melakukan perawatan sebuah pesawat kargo menemukan pria itu pada Senin (13/5/2019) sekira pukul 10.00 waktu setempat.
Pria 39 tahun itu adalah karyawan sebuah pabrik makanan ternak di Malaysia. Kepala kepolisian setempat Jefri Md Zain, kepada Bernama, membenarkan insiden itu dan menegaskan investigasi masih berlanjut. (Kontributor Medan, Dewantoro)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kasus WNI Sembunyi di Roda Pesawat di Bandara Penang, BP3TKI Akui Tak Bisa Berbuat Banyak"