Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sempat Jadi Bahan Ejekan Sgus Nikahi Ros Dengan Maskawin 3 Telur Ayam, Ini Fakta-faktanya

Video pernikahan Agus Riadi (33) dan Rosiana (31) dengan maskawin tiga buah telur ayam dan uang Rp 16.000 di Lombok Tengah

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Sempat Jadi Bahan Ejekan Sgus Nikahi Ros Dengan Maskawin 3 Telur Ayam, Ini Fakta-faktanya
Idham Khalid/Kompas.com
Agus Riadi dan Ros saat menjamu tamu di acara resepsi pernikahannya 

TRIBUNNEWS.COM -- Video pernikahan Agus Riadi (33) dan Rosiana (31) dengan maskawin berupa tiga buah telur ayam dan uang Rp 16.000 di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat ( NTB), menjadi viral di media sosial.

Agus menuturkan, setelah menikah dengan Rosiana, dirinya akan dikaruniai banyak anak seperti seekor ayam.

Agus sempat mengungkapkan, gara-gara maskawin telur ayam, dirinya empat kali membatalkan rencana pernikahan karena calon pasangannya menolak maskawin berupa tiga buah telur ayam. Berikut ini fakta lengkapnya:

1. Jadi viral di media sosial

Video pernikahan Agus dan Rosiana beredar di akun instagram Insidelombok pada Rabu (26/6/2019). Hingga Kamis (27/6/2019), video berdurasi 27 detik ini telah ditonton sebanyak 67.316 kali dan telah dibanjiri 1.286 komentar dari warganet.

Terlihat dalam video tersebut, sorak gembira dari warga usai Agus mengucapkan ikrar ijab kabul dengan maskawin 3 butir telur.

Baca: Iran Tak Boleh Lengah, Nyatanya AS Sanggup Kuasai Sebuah Negara Hanya dalam Kurun Waktu Sepekan

Baca: Jokowi Diacungkan Jempol dan Disodori Permen oleh Presiden Donald Trump Saat Hadiri G-20 di Jepang

Baca: Tak Terima Melihat Nagita Slavina Ketakutan, Rafathar Marahi Ruben Onsu di Acara TV

Baca: PKS Ajak Koalisi Pendukung Prabowo-Sandiaga Jadi Oposisi Kritis dan Konstruktif

Saat ditemui di rumahnya, Agus menuturkan alasan dirinya memilih maskawin tiga telur ayam.

Berita Rekomendasi

“Ya memang benar mas kawin istri saya itu 3 butir telur dan uang Rp 16.000. Itu niat saya dulu, kalau belum mendapatkan perempuan yang ingin dimaskawinkan 3 butir telur saya tidak akan menikah," ungkap Agus, saat ditemui Kompas.com, Kamis (27/6/2019).

2. Ingin punya anak banyak setelah menikah

Agus Riadi (33), warga Lingkungan Renteng, Kelurahan Renteng, Lombok Tengah, berharap akan segera memiliki banyak anak usai menikah.

"Saya pingin memberikan maskawin kepada istri saya berupa telur ayam kampung ini agar bisa punya anak banyak kayak ayam," ungkap Agus, saat ditemui Kompas.com, Kamis (27/6/2019).

Agus berpendapat, punya banyak anak akan membawa rezeki yang banyak bagi keluarganya nanti.

"Kan kata orang bilang banyak anak banyak rezeki. Ramailah untuk target jumlah anak nanti, saya berharap sebanyak-banyaknya. Kami berdoa semoga dikaruniai saja," ujar Agus.

3. Kata Agus tentang jumlah uang Rp 16.000 untuk maskawin

Halaman
123
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas