Jokowi Minta Jateng Jadi Daerah Penopang Pertumbuhan Ekonomi, Ini Potensi yang Bisa Dikembangkan
rovinsi Jawa Tengah dijadikan sasaran pertumbuhan ekonomi oleh presiden dalam rapat kabinet terbatas beberapa waktu lalu.
Editor: Sugiyarto
TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG - Provinsi Jawa Tengah dijadikan sasaran pertumbuhan ekonomi oleh presiden dalam rapat kabinet terbatas beberapa waktu lalu.
Presiden Jokowi melihat ada potensi besar yang bisa dikembangkan dari sektor industri yang berorientasi ekspor dan pariwisata.
Wacana itu bukan tidak berdasar, dikutip dari Badan Pusat Statistik Jateng,
Hingga Bulan Mei 2019 ekspor Jateng memang terus meningkat.
Bahkan dari sektor non migas, neraca perdagangan Jateng mengalami surplus 37,86 juta dolar AS.
Kepala BPS Jateng, Sentot Bangun Widoyono menjelaskan secara umum, ekspor impor di Jateng memang masih defisit 313,72 juta dolar.
Namun angka itu dipacu dari sektor migas.
"Ekspor nonmigas kita meningkat pesat namun memang tidak dibarengi dengan sektor migas yang justru mengalami penurunan dari 9,64 juta ke 1,63 juta," terang Sentot.
Sementara itu sektor non migas justru mengalami peningkatan mulai dari 694,64 juta di bulan April menjadi 776 juta dolar AS. Industri garmen menjadi yang paling signifikan peningkatan ekspronya dari April ke Mei mencapai 22,80 persen.
"Walaupun ekspor migas turun, tapi memang nonmigas ini bisa dibilang potensial karena bahkan neracanya terus naik dan meningkat setidaknya hingga bulan Mei.
Selain Garmen, industri yang mengalami kenaikan ekspor di bulan Mei adalah olahan kayu dan perabot rumah tangga.
Jika dilihat lebih rinci, capaian neraca perdagangan surplus untuk sektor non migas ini baru terjadi di bulan Mei 2019.
Sebelumnya pernah terjadi di Bulan Maret 2018 setelah itu neraca perdagangan di Jateng selalu defisit di kedua sektor. (val)
Artikel ini telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul Jokowi Sebut Ekspor Jadi Potensi Besar Jateng, Ini Performa Ekspor Jateng Menurut BPS, https://jateng.tribunnews.com/2019/07/10/jokowi-sebut-ekspor-jadi-potensi-besar-jateng-ini-performa-ekspor-jateng-menurut-bps.