Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Massa Driver Gojek di Kota Padang Berkumpul, Gara-gara Rekannya Dilempari Pakai Batu

Massa Driver Gojek Berkumpul Diduga Seorang Rekannya Dilempari Pakai Batu

Editor: Citra Agusta Putri Anastasia
zoom-in Massa Driver Gojek di Kota Padang Berkumpul, Gara-gara Rekannya Dilempari Pakai Batu
TRIBUNPADANG.COM/REZI AZWAR
Sejumlah anggota kepolisian berupaya untuk mengamankan situasi dan lokasi di tempat berkumpulnya massa driver ojek online dari Gojek di Jalan Dipenogoro, Belakang Tangsi, Kecamatan Padang Barat, Kota Padang, Selasa (30/7/2019) malam. 

Laporan Wartawan TribunPadang.com, Rezi Azwar

TRIBUNNEWS.COM, PADANG - Massa driver ojek online Gojek berkumpul pada Selasa (30/7/2019) malam di Jalan Diponegoro, Belakang Tangsi, Kecamatan Padang Barat, Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar).

Massa tersebut bereaksi setelah seorang rekannya terkena lemparan batu sesaat membeli orderan di tempat Rubels Shake, kawasan Nipah, Kota Padang, Sumbar.

Hingga kini terduga pelaku pelemparan terhadap driver ojek online Gojek tersebut, belumlah diketahui identitasnya.

Belum diketahui identitas pelaku pelemparan, yang terjadi di tempat kejadian perkara (TKP) pada Selasa malam.

Berselang kemudian massa driver ojek online Gojek berkumpul di sekitar TKP, sehingga membuat akses jalan terputus serta lalu lintas terhambat oleh kerumunan massa tersebut.

"Rekan saya kena lempar dengan batu di Nipah, dan teman saya ini tidak tahu kenapa ia dilepampar dengan batu tersebut," ujar Rival (37), Selasa (30/7/2019).

BERITA REKOMENDASI

Rival menjelaskan bahwa kejadian tersebut terjadi pada Selasa sekitar pukul 20.00 WIB.

Menurutnya, bahwa temannya sempat dikejar juga diduga memakai senjata tajam (Sajam).

Baca selengkapnya>>>

Sumber: Tribun Padang
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas