Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Puluhan Dokter Spesialis Geruduk Rumah Bupati Brebes, Ini Tuntutannya

Belasan dokter spesialis menggeruduk Rumah Dinas Bupati Brebes, Rabu (28/8/2019).

Editor: Sugiyarto
zoom-in Puluhan Dokter Spesialis Geruduk Rumah Bupati Brebes, Ini Tuntutannya
TRIBUN JATENG/M ZAINAL ARIFIN
Para dokter spesialis RSUD Brebes sembari membawa bendera merah putih, menggeruduk Rumah Dinas Bupati Brebes, Rabu (28/8/2019). 

Jika tuntutan mereka tidak dipenuhi, para dokter mengancam mogok kerja.

"Dalam waktu seminggu bila tidak ada tindakan perubahan, kami sepakat mogok," ancamnya.

Sementara itu, Direktur Utama RSUD Brebes, Oo Suprana menyatakan, permasalahan yang dikeluhkan para dokter spesialis di Lingkungan RSUD Brebes telah diselesaikan dalam pertemuan dengan Bupati.

"Tadi sudah beres. Sudah ketemu dengan ibu (Bupati Brebes). Tidak ada masalah lagi," kata Oo Suprana.

Ia mengklaim, selama ini manajemen di bawah pimpinannya sudah transparan mengenai apapun.

Termasuk pemberian jasa medis kepada para dokter spesialis.

Hanya saja, ada beberapa hal yang perlu dibenahi.

Berita Rekomendasi

"Sudah ada titik temunya. Kami akan mengubah sistem. Paling tidak butuh waktu seminggu," ucapnya.

Sementara Bupati Brebes, Idza Priyanti tidak bisa dimintai keterangannya karena enggan keluar dari rumah dinas untuk menemui wartawan. (M Zainal Arifin)

Artikel ini telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul Belasan Dokter Spesialis RSUD Brebes Geruduk Rumah Dinas Bupati, Soal Pembagian Dana Jasa Medis, https://jateng.tribunnews.com/2019/08/28/belasan-dokter-spesialis-rsud-brebes-geruduk-rumah-dinas-bupati-soal-pembagian-dana-jasa-medis?page=2.

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer

Wiki Populer

Berita Terkini
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas