Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pelantikan Anggota DPRD Riau Sempat Ricuh, Mahasiswa Tiba-tiba Masuk Ruangan

Ruang pelantikan anggota DPRD Riau mendadak ricuh. Mahasiswa tiba-tiba masuk ke dalam ruang pelantikan dan membentangkan karton berwarna hitam.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Pelantikan Anggota DPRD Riau Sempat Ricuh, Mahasiswa Tiba-tiba Masuk Ruangan
Tribun Pekanbaru/Syaiful Misgio
Ruang pelantikan anggota DPRD Riau mendadak ricuh, Jumat (6/9/2019). Sejumlah mahasiswa tiba-tiba masuk ke dalam ruang pelantikan dan membentangkan karton berwarna hitam. Tribun Pekanbaru/Syaiful Misgio 

Saat ketua DPRD Riau membacakan sambutannya, tiba-tiba wanita ini pingsan.

Wanita ini kemudian dibopong oleh salah seorang pria dan dibawa keluar melalui pintu belakang.

"Tidak sempat sarapan mungkin, makanya pingsan," kata salah seorang undangan yang duduk tidak jauh dari tempat duduk wanita yang pingsan tersebut.

Seperti diketahui, sebanyak 65 anggota DPRD Riau terpilih Priode 2019 - 2024 resmi dilantik dan diambil sumpahnya, Jumat (6/9/2019) pagi ini.

Suasana di lokasi pelantikan, di gedung DPRD Riau Jalan Sudirman Pekanbaru sudah ramai dipadati oleh ribuan undangan.

Baca: Ungkap Panggilan Kesayangannya pada Sang Kekasih Bule, Cita Citata: Monyet

Baik dari kalangan anggota dewan yang akan dilantik, pejabat pemerintah, tokoh masyarakat hingga keluarga dari masing-masing anggota dewan yang akan dilantik.

Petugas keamanan dari kepolisian, TNI dan Satpol PP sudah bersiaga di lokasi.

BERITA REKOMENDASI

Ramainya undangan membuat gedung DPRD Riau penuh sesak.

Sekretariat DPRD Riau menyiapkan 1200 kursi untuk para undangan menghadiri pelantikan 65 anggota DPRD Riau periode 2019-2024 itu.

Kabag Persidangan, Muflihun, menjelaskan 1200 undangan tersebut terdiri dari para keluarga anggota DPRD Riau terpilih, Guebrnur Riau, Wakil Gubernur Riau, Forkompinda, tokoh masyarakat Riau dan undangan lainnya.

"Setiap anggota Dewan punya jatah bawa anggota 10 orang, semua kepala daerah juga kita undang," ujar Muflihun.

Pelantikan anggota DPRD Riau priode 2019-2024 dihadiri langsung oleh Gubernur Riau Syamsuar dan wakilnya Edi Natar Nasution serta ketua DPRD Riau Septina Primawati Rusli.


Ruang Paripurna Penuh Sesak

Ruang paripurna DPRD Riau tempat digelarnya pengambilan sumpah jabatan anggota DPRD Riau terpilih periode 2019 - 2024 Jumat (6/9) penuh sesak karena banyaknya tamu yang masuk ke dalam ruangan paripurna.

Ruang pelantikan anggota DPRD Riau mendadak ricuh, Jumat (6/9/2019). Sejumlah mahasiswa tiba-tiba masuk ke dalam ruang pelantikan dan membentangkan karton berwarna hitam. Tribun Pekanbaru/Syaiful Misgio
Ruang pelantikan anggota DPRD Riau mendadak ricuh, Jumat (6/9/2019). Sejumlah mahasiswa tiba-tiba masuk ke dalam ruang pelantikan dan membentangkan karton berwarna hitam. Tribun Pekanbaru/Syaiful Misgio (Tribun Pekanbaru/Syaiful Misgio)

"Ini sudah panas, sesak juga harusnya dibatasi lagi tamu yang masuk," ujar seorang warga pengunjung Diana saat ditemui di ruang paripurna DPRD Riau.

Pantauan Tribunpekanbaru.com, terlihat selain seluruh kursi yang disediakan penuh terisi baik itu di ruang sidang maupun di bagian atas gedung, sebagian tamu undangan juga terlihat berdiri.

Selain di dalam gedung paripurna DPRD juga terlihat sebagian tamu berada di ruang medium DPRD untuk menyaksikan pengambilan sumpah jabatan melalui layar yang disediakan.

Sementara untuk proses pelantikan sendiri sudah dibuka langsung Ketua DPRD Riau saat ini Septina Primawati didampingi Gubernur Riau Syamsuar dan Wakil Gubernur Riau Edi Natar Nasution serta Kepala Pengadilan Tinggi.

Acara pengambilan sumpah ini dibuka dengan pembacaan Alquran yang dibacakan juara nasional MTQ dari Riau. (Tribunpekanbaru.com/Syaiful Misgiono)

Artikel ini telah tayang di Tribunpekanbaru.com dengan judul BREAKING NEWS : Pelantikan Anggota DPRD Riau RICUH, Sejumlah Mahasiwa Tiba-tiba Masuk Ruangan Acara

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas