4 Ekor Anak Sapi Milik Warga Mati, Diduga Diserang Anjing Liar
Warga Dusun Pundukahe Kaje, Desa Bunga Mekar kembali dibuat resah. Sejumlah godel (anak sapi) mati misterius dengan kondisi mengenaskan.
Editor: Dewi Agustina
TRIBUNNEWS.COM, KLUNGKUNG - Warga Dusun Pundukahe Kaje, Desa Bunga Mekar, Nusa Penida, Klungkung, Bali, kembali dibuat resah.
Sejumlah godel (anak sapi) mati misterius dengan kondisi mengenaskan.
Terbaru menimpa Jro Mangku Wayan Sulatri (50). Godel miliknya yang baru berusia 14 hari ditemukan mati.
Tubuh godel tersebut dipenuhi luka.
Ia curiga, anak sapinya itu mati setelah diterkam anjing liar.
Dalam sepekan terakhir ini, sudah empat ekor godel milik warga mati mengenaskan.
"Anak sapi saya mati dengan luka robek di pinggang. Belum sempat mendapatkan penanganan, sudah mati," ujar Jro Mangku Wayan Sulatri, Rabu (18/9/2019).
Kejadian ini bukan kejadian pertama kali baginya.
Setahun lalu, Mangku Sulatri juga mengalami hal serupa.
Anak sapinya mati dengan luka serupa.
Ia pun mencurigai anak sapi miliknya itu terluka karena diserang anjing liar yang berkeliaran di Desa Bunga Mekar.
"Tahun lalu juga pernah mengalami hal seperti ini. Ternyata karena diserang anjing liar. Kali ini juga sepertinya karena diserang anjing liar," ungkapnya.
Kejadian yang sama dialami warga lainnya di Dusun Pundukahe Kaje, Desa Bunga Mekar, Rabu (18/9/2019).
Tiga godel milik warga di kandang kelompok Simantri Pondok Indah juga mati mengenaskan.