Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Keluarga Tangisi Jasad Golfrid, Rahman: Bukan Meninggal Karena Begal

Jenazah Golfrid Siregar (34) telah dibawa ke rumah duka di Desa Palian Na Opat Kecamatan Dolok Panribuan Kabupaten Simalungun

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Keluarga Tangisi Jasad Golfrid, Rahman: Bukan Meninggal Karena Begal
Tommy Simatupang/Tribun Medan
Jenazah Golfrid Siregar (34) telah dibawa ke rumah duka di Desa Palian Na Opat Kecamatan Dolok Panribuan Kabupaten Simalungun, Selasa (8/10/2019). 

TRIBUNNEWS.COM, SIANTAR - Jenazah Golfrid Siregar (34) telah dibawa ke rumah duka di Desa Palian Na Opat Kecamatan Dolok Panribuan Kabupaten Simalungun, Selasa (8/10/2019).

Polisi telah selesai melalukan otopsi untuk membantu penyebab kematian.

Para kerabat telah berkumpul di rumah duka.

Mereka juga menggelar acara berkabung.

Pun teman-teman aktivis dari Wahana Lingkungan Hidup (Walhi) Sumut dan Persatuan Advokat Indonesia (Peradi) Sumut telah hadir mengucapkan turut berduka kepergian aktivis lingkungan itu.

Golfrid Siregar merupakan anak bungsu dari empat bersaudara. Ia lahir 11 Maret 1985.

Golfrid Siregar meninggalkan seorang istri bernama Resmi Barimbing dan seorang putri yang masih berusia dua tahun Felicia Siregar.

Baca: Kasus Pengeroyokan Ninoy Karundeng: Tiga Perempuan Jadi Tersangka

Baca: Promo di Ajang BCA Expo 2019, KPR Umum Fix 3 Tahun Suku Bunga 6,75 Persen

Baca: Action Figure Osama bin Laden Dijual di Situs Belanja Online, Ini Wujud dan Harganya

Berita Rekomendasi

Golfrid merupakan kuasa hukum Walhi tamatan S2 Fakultas Hukum Nomensen.

Jenazah Golfrid Siregar rencana akan dimakamkan pada hari ini (8/10/2019) sore.

Amatan Tribun-Medan.com di rumah duka, rasa haru begitu kentara.

Banyak kerabat yang mengungkapkan keseharian bersama dengan Golfrid Siregar.

Sementara, Resmi Barimbing istri Golfrid Siregar terlihat terus menangis di sebelah peti jenazah.

Ia menutup kepalanya dengan ulos (kain khas batak) berwarna gelap sembari menunduk.

Ibu Golfrid Siregar tampak beberapa kali menagis histeris.

Halaman
123
Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas