Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Balita di Depok Punya 12 Kelainan Sejak Lahir, Ususnya Menggantung Keluar dari Perut

Balita di Depok Punya 12 Kelainan Sejak Lahir, Ususnya Menggantung Keluar dari Perut

Editor: Citra Agusta Putri Anastasia
zoom-in Balita di Depok Punya 12 Kelainan Sejak Lahir, Ususnya Menggantung Keluar dari Perut
Warta Kota/Vini Rizki Amelia
Akhtar Ghazy Arkananta (2), balita punya 12 kelainan sejak lahir terus dipeluk ibu kandungnya, Latifa Armila (23), yang didampingi suaminya, Arga Saputra (24), saat berbincang dengan Warta Kota di kediaman saudaranya di Cilodong, Depok, Rabu (27/11/2019). 

TRIBUNNEWS.COM - Masyarakat dihebohkan adanya balita punya kelainan sejak lahir, dan tidak tanggung-tanggung ada 12 kelainan sejak lahir dialami balita laki-laki tersebut.

Diketahui, sosok balita di Depok punya 12 kelainan sejak lahir bernama Akhtar Ghazy Arkananta (2), dan tinggal di wilayah Cilodong, Depok, Jawa Barat.

Saat ini, kondisi balita punya 12 kelainan sejak lahir tersebut nampak miris, sebab tampak usus keluar dari perut balita punya 12 kelainan itu.

Terlihat, usus 12 jarinya terburai keluar dan menggantung di perut hingga kebagian selangkangannya.

"Sejak lahir memang sudah seperti ini kondisinya," kata Latifa Armila (23) kepada Warta Kota, Cilodong, Depok, Rabu (27/11/2019).

Berbagai macam rumah sakit sudah didatangi, awalnya, ibu muda asal Payakumbuh ini melahirkan di sebuah RSUD di Payakumbuh, Sumatera Barat.

Namun, saat usia Akhtar menginjak lima bulan, dirinya dan sang suami, Arga Saputra (24) terbang ke Jakarta sesuai sebuah rumah sakit di Padang merujuk Akhtar ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM).

Berita Rekomendasi

Sesampainya di RSCM, Akhtar menjalani berbagai pemeriksaan hingga akhirnya diputuskan untuk operasi.

Sayangnya, sejak 2018 hingga kini, Akhtar hanya dijanjikan saja untuk di operasi.

"Tiga kali di jadwalkan operasi tapi tertunda terus, katanya alatnya belum ada di RSCM," papar Latifa.

Baca selengkapnya>>>

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas