Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Cinta Segita Janda Tiga Anak di Balikpapan, Pelaku :Saya Cemburu karena Dia Nikah Siri dengan Bapak

Awalnya, sang anak yang telah menjalin asmara dengan janda beranak tiga ini namun ayahnya ternyata telah menikah siri dengan kekasihnya itu

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Cinta Segita Janda Tiga Anak di Balikpapan, Pelaku :Saya Cemburu karena Dia Nikah Siri dengan Bapak
TribunKaltim.co/Zainul
Cinta Segita Janda Tiga Anak di Balikpapan Berakhir Tragis, Pelaku: Pilih Bapak Saya atau Saya? 

TRIBUNNEWS.COM, BALIKPAPAN  - Sebuah kisah tragis terjadi di Kota Balikpapan, Kalimantan Timur.

Kasus pembunuhan ini dipicu cinta segitiga antara seorang wanita yang diketahui adalah janda beranak tiga.

Tak main-main, kisah cinta segitiga ini terjadi antara anak dan ayah.

Awalnya, sang anak yang telah menjalin asmara dengan janda beranak tiga ini.

Namun, ayahnya ternyata telah menikah siri dengan kekasihnya.

Cemburu akan hal itu, sang anak lantas membunuh kekasihnya sendiri yang tak lain adalah janda beranak tiga itu.

Bagaimana kisah lengkapnya? Berikut 5 fakta cinta segita janda tiga anak di Balikpapan!

Berita Rekomendasi

1. Pelaku Minta NS Memilih

Kisah tragis seorang janda beranak tiga di Balikpapan Provinsi Kalimantan Timur berakhir hidupnya lantaran ditikam oleh seorang pria yang mengaku sebagai pacarnya.

Juga sang pria ini pun masih memiliki ayah dan kemudian sang ayah juga menjadi pacar si janda yang dikabarkan sampai sudah melakukan nikah siri.

Seorang bapak dan anak di Kota Balikpapan, Kalimantan Timur terlibat dalam kisah cinta segitiga.

Bapak dan anak itu bernama Ibramsyah (53) dan anaknya bernama Zahiruddin (33).

Baca: Kisah Cinta Segitiga Ayah dan Anak Perebutkan Janda Berakhir Petaka.

Baca: Cemburu Kekasih Selingkuh dengan Ayahnya, Pria di Balikpapan Nekat Tikam Korban hingga Tewas

 

Mereka memperebutkan seorang janda yang sudah beranak tiga di Jalan  Siaga, RT 24 Kelurahan Damai Kecamatan Balikpapan Kota, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur.

Namun sayangnya kisah cinta bapak dan anak itu justru berakhir di balik jeruji besi.

Halaman
1234
Sumber: Tribun Kaltim
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas