Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kondisi Pasien Terduga Terjangkit Virus Corona di Jambi, Kini Ruangan Dibatasi dari Pengunjung Lain

Seorang pasien di RSUD Raden Mattaher Jambi, diduga terjangkit virus Corona. Kini kondisi sudah stabil.

Penulis: Nuryanti
Editor: Muhammad Renald Shiftanto
zoom-in Kondisi Pasien Terduga Terjangkit Virus Corona di Jambi, Kini Ruangan Dibatasi dari Pengunjung Lain
Tribunjambi.com/Zulkifli
RSUD Raden Mattaher Jambi Siapkan Ruangan Khusus, Terduga Pengidap Virus Corona Diisolasi. 

TRIBUNNEWS.COM - Seorang pasien di RSUD Raden Mattaher Jambi diduga terjangkit virus Corona.

Wakil Direktur Pelayanan RSUD Raden Mattaher Jambi, dr. Dewi Lestari menyatakan, pasien tersebut kini telah diberikan perawatan sesuai klinis dari pasien.

Pasien tersebut telah diberikan obat demam sesuai kondisinya saat ini.

"Jadi baru kondisi klinis, seperti demam, kita berikan obat anti demam," kata Dewi, dikutip dari TribunJambi.com, Minggu (26/1/2020).

Dewi mengungkapkan, pasien akan dirawat oleh dokter spesial paru-paru.

Pasien telah dilakukan pemeriksaan darah lengkap, pemeriksaan rontgen torak untuk mengetahui apakah ada masalah di pernafasannya atau tidak.

Sehingga, Dewi saat ini belum bisa menyebutkan perkembangan dari pasien yang diduga terjangkit virus corona tersebut.

BERITA REKOMENDASI

"Kesimpulanya nanti yang akan memberikan keterangan dokter yang merawat. Nanti perkembanganya dikabarin," katanya.

"Kami intinya mengobati untuk kondisi yang dirasakan pasien saat ini. Untuk Virus Corona baru terduga," jelas Dewi.

Seorang pasien diduga terinfeksi virus corona atau Wuhan pneumonia saat ini sedang dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah Raden Mattaher Jambi. Pasien itu dirujuk dari sebuah rumah sakit swasta di Kota Jambi, Sabtu (25/1/2020) malam.
Seorang pasien diduga terinfeksi virus corona atau Wuhan pneumonia saat ini sedang dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah Raden Mattaher Jambi. Pasien itu dirujuk dari sebuah rumah sakit swasta di Kota Jambi, Sabtu (25/1/2020) malam. (Tribun Jambi/Zulkifli)

Ruangan Dibatasi

Menurut Dewi, saat ini kondisi pasien tersebut sudah stabil dan tidak demam.

"Intinya, kita memproteksi semua yang berkaitan dengan virus Corona, karena yang berpergian sekitar beberapa hari lalu," tambahnya, dikutip dari TribunJambi.com, Minggu (26/1/2020).


"Masa inkubasinya kita tunggu 1-14 hari, kalau lewat masa itu bisa kita pastikan aman," jelas Dewi.

Pihak RSUD Raden Mattaher Jambi, saat ini masih melakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas