Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pengusaha Hiburan Malam di Medan erbakar dalam Mobil, Begini Kronologi Lengkapnya

Hendra Halim tewas terbakar di tempat usai menabrak pohon di median jalan dan mobil yang dikendarainya terbakar

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Pengusaha Hiburan Malam di Medan erbakar dalam Mobil, Begini Kronologi Lengkapnya
istimewa
Hendra Halim (kanan) korban tewas terbakar dalam mobilnya di Medan 

Pihak kepolisian menyebutkan bahwa korban yang sudah diketahui identitasnya itu merupakan seorang pengusaha tempat hiburan malam.

Kasat Lantas Polrestabes Medan, Kompol Reza Chairul Akbar mengatakan, dari hasil penyelidikan pihaknya diketahui identitas korban saat ini sudah diketahui.

Baca: Dua Guru SMA di Medan Duel di Dalam Kelas Disaksikan Para Siswanya, Videonya Viral

Baca: Anus Bocah 12 Tahun Ini Tertusuk Sikat Toilet Sepanjang 10 Sentimeter, Ususnya Rusak Sampai Infeksi

Korban diketahui bernama Hendra Halim (35), yang merupakan warga Kompleks Perumahan Citra Garden yang berada di Jalan Jamin Ginting Medan.

"Korban merupakan warga keturunan Tionghoa tersebut adalah seorang pengusaha muda salah satu tempat hiburan malam (The Cube) di Kota Medan," ujarnya, Jumat (14/2/2020) siang.

Lanjut Kasatlantas, saat peristiwa terjadi korban baru saja keluar dari rumah menuju lokasi usahanya yang merupakan tempat hiburan malam di kawasan Jalan Imam Bonjol Medan.

Menurut keterangan pihak keluarga, korban baru saja keluar rumah dan bermaksud menuju lokasi usahanya.

Namun diduga karena mengantuk, korban lalu kehilangan konsentrasi saat berkendara hingga menabrak salah satu pohon di separator jalan yang ada di Jalan Jamin Ginting persis di sekitaran Pajus di depan Komplek Pamen.

Berita Rekomendasi

Usai peristiwa nahas tersebut, lanjut Kompol Reza, jenazah dibawa pihak keluarga dari RS Bhayangkara Medan.

Usai dari Bhayangkara, jenazah dibawa ke rumah duka untuk disemayamkan.

"Jenazah korban sudah dibawa pihak keluarga dari RS Bhayangkara Medan ke rumah duka pagi tadi untuk disemayamkan. Tidak dilakukan otopsi karena alasan kemanusiaan dan permintaan keluarga yang menganggap peristiwa ini sebagai musibah," pungkasnya.

Kecelakaan menewaskan Hendra Halim usai mobilnya menabrak pohon di depan Jalan Jamin Ginting tepat di depan Pajak USU (Pajus) Jumat (14/2/2020). (Istimewa)
Lambaikan Tangan sebelum Tewas Terbakar

Hendra Halim (35) warga Kompleks Citra Garden meninggal dunia dalam kecelakaan tunggal

Almarhum meninggal di dalam mobilnya Honda Freed BK 936 FS setelah menabrak pohon di median jalan dekat Pajak USU, Jalan Jamin Ginting, Medan, Jumat (14/2/2020).

Nyawanya tak tertolong karena mobil langsung terbakar. Saksi mata membantah kalau warga tak memberikan pertolongan kepada Hendra Halim.

Halaman
123
Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas