Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kisah Kakek 71 Tahun Ikut Bantu Selamatkan Korban Susur Sungai SMP 1 Turi: Saya Sempat Ikut Hanyut

Kisah Mbah Diro saat menyelamatkan korban susur sungai di Sungai Sempor. Mengaku sempat ikut hanyut terbawa derasnya arus sungai.

Penulis: Widyadewi Metta Adya Irani
Editor: Ifa Nabila
zoom-in Kisah Kakek 71 Tahun Ikut Bantu Selamatkan Korban Susur Sungai SMP 1 Turi: Saya Sempat Ikut Hanyut
TRIBUNJOGJA.COM / Christi Mahatma
Mbah Diro, Kakek Tua 70 Tahun Rela Gendong Anak-anak yang Hanyut Susur Sungai, Selamatkan 30 Siswa 

Seorang korban selamat dalam tragedi susur sungai SMP Negeri 1 Turi Sleman, Tita Farza Pradita, mengungkapkan adanya peringatan warga setempat saat mereka hendak melakukan susur sungai.

"Sama warga sudah diingetin. Saya mendengar ada warga yang memperingatkan," kata Tita, seperti dikutip dari Kompas.com.

Tim SAR Gabungan berhasil menemukan satu korban di Dam/Bendungan Lengkong pada Sabtu (22/2/2020) pukul 10.15 WIB.
Tim SAR Gabungan berhasil menemukan satu korban di Dam/Bendungan Lengkong pada Sabtu (22/2/2020) pukul 10.15 WIB. (BPBD DIY)

Namun, Tita mengatakan peringatan tersebut disambut kata-kata yang tidak mengenakkan dari pembinanya.

"Katanya, 'Enggak apa-apa, kalau mati di tangan Tuhan'," ujar Tita yang mengaku mendengar langsung jawaban pembinanya tersebut.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, sebanyak 10 siswa ditemukan dalam keadaan tewas akibat kejadian ini.

Sementara itu, puluhan siswa lainnya mengalami luka-luka.

Kini, polisi telah menetapkan seorang pembina sekaligus guru SMP Negeri 1 Turi berinisial IYA sebagai tersangka.

Berita Rekomendasi

(Tribunnews.com/Widyadewi Metta) (TribunJogja.com/ Christi Mahatma Wardhani) (Kompas.com)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas