Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Begini Perjuangan Sudjiatmi Bantu Jokowi Memenangkan Pilpres 2019

Perjuangan Sudjiatmi tidak bisa dianggap enteng untuk membantu mengangkat anak sulungnya menapaki kuris Presiden RI kedua kalinya.

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Begini Perjuangan Sudjiatmi Bantu Jokowi Memenangkan Pilpres 2019
Kompas.com
Ibunda Jokowi, Sudjiatmi Notomihardjo 

"Makanan diantarkan pukul 19.00, kami terima dengansenang hati," jelas dia kepada TribunSolo.com.

Sudjiatmi menurut Heni melanjutkan, bahwa kiriman gula, teh hingga makanan ringan itu untuk menemani para relawan saat nobar kedua dalam Pilpres 2019 tersebut.

"Teh langsung kami buat untuk menemani nobar, apalagi kan hujan deras," kata dia.

Dia menambahkan, selain dari ibunda Jokowi, juga ada makanan dari para relawan secara suka rela.

"Ada yang masak sendiri dari Satgas kami, jadi ya ada yang ngirim makanan ini dan itu untuk menemani nobar," kata dia.

Diberitakan sebelumnya, pendukung Joko Widodo-Amin Ma'ruf  (Jokowi-Ma'ruf) menyiapkan Posko Pemenangan di Jalan Letjen Suprapto RT 02 RW 06 Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo, untuk nonton bareng (nobar) debat Pilpres 2019 seri dua.

Pantauan TribunSolo.com, Minggu (17/2/2019) siang, sejumlah kader yang merupakan Satgas PDI-P berada di posko yang letaknya berseberangan dengan Posko Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi tersebut.

Berita Rekomendasi

Para kader tersebut membersihkan ruangan, di antaranya menata kursi, meja hingga mempersiapkan replika Jokowi-Ma'ruf yang menjadi ikon di posko itu.

Pengelola Sekretaris Pengurus Anak Cabang (PAC) PDI-P Banjarsari, Heni Prihartoyo, menerangkan, posko yang berada di kompleks ruko akan digunakan untuk nobar debat Pilpres kedua 2019 menggunakan proyektor.

Menurut dia, posko diperkirakan bisa menampung 100 orang kader, simpatisan hingga masyarakat umum.

"Saat nobar debat pertama 17 Januari 2019 lalu membludak, pada nobar kali ini bisalah untuk 100 orang," ungkap dia kepada TribunSolo.com, Minggu (17/2/2019) siang.

"Di ruangan nanti kami gelar tikar, di luar kami berikan kursi," jelasnya.

Adapun lokasi nobar debat hanya berjarak ratusan meter dari kediaman pribadi Presiden Jokowi.

Selama ini lokasi tersebut menjadi tempat silaturahmi hingga koordinasi.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas