Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Stok Darah PMI Berkurang Akibat Pandemi Corona, Polda Sumut Gelar Donor Darah

Aksi kemanusiaan ini dilaksanakan dua hari berturut-turut yang dimulai dari Senin (13/4/2020) kemarin di Aula Tribrata Mapolda Sumut.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Stok Darah PMI Berkurang Akibat Pandemi Corona, Polda Sumut Gelar Donor Darah
Tribun Medan
Kapolda Sumut Irjen Pol Martuani Sormin. 

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Kapolda Sumut Irjen Pol Martuani Sormin mengajak personil Polda Sumut melaksanakan donor darah untuk penuhi ketersediaan stok Darah di PMI yang mulai menipis akibat pandemi virus corona atau Covid-19.

Aksi kemanusiaan ini dilaksanakan dua hari berturut-turut yang dimulai dari  Senin (13/4/2020) kemarin di Aula Tribrata Mapolda Sumut.

Selain Kapolda Sumut ikut berpartisipasi mendonorkan darahnya langsung, Wakapolda Sumut dan sejumlah pejabat utama Polda Sumut serta para personil pun turut ikut berpartisipasi.

"Kami Polda Sumatera Utara memberikan bantuan donor darah untuk orang yang membutuhkan, kiranya kegiatan sosial yang kami lakukan ini dapat membantu stok di PMI cabang Medan dan sekaligus dapat memotivasi teman - teman yang lain untuk membantu sesama. Harapan saya hasil dari donor darah ini bisa berguna bagi yang membutuhkan," ujar Kapolda, Selasa (14/4/2020).

Baca: Kabaharkam Polri Lakukan Donor Darah untuk Bantu Kebutuhan Pasien Covid-19

Saat di konfirmasi, Kabid Humas Polda Sumut AKBP Tatan Dirsan Atmaja  mengatakan tujuan kegiatan donor darah ini dilaksanakan untuk membantu PMI memenuhi stok darah bagi masyarakat yang membutuhkan di tengah wabah corona yang sedang melanda seluruh dunia termasuk di Indonesia.

"Sebelumnya kegiatan sosial donor darah sudah terlebih dahulu dilaksanakan oleh Sat Brimob Polda Sumut dan Dit Samapta Polda Sumut kemudian dilanjutkan oleh Polda Sumut selama 2 hari berturut turut," ucap AKBP Tatan.

Stok darah yANg berhasil dikumpulkan selama kegiatan jajaran Polda Sumut hingga pukul 11.00 WIB sebanyak 500 kantung darah dan nantinya Polres jajaran Polda Sumut juga akan turut ikut berpartisipasi melakukan kegiatan sosial donor darah di wilayah masing - masing.

BERITA REKOMENDASI

Kegiatan ini dilaksanakan Polri untuk selalu membantu masyarakat dan akan hadir untuk memberikan pelayanan terbaik di tengah masyarakat dalam kondisi apapun. 

Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas