Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sempat ke Palembang, Dua Warga OKI Positif Covid-19

Pasien pertama untuk tambahan hari ini bukan merupakan warga OKI namun terikat kontrak tugas di OKI

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Sempat ke Palembang, Dua Warga OKI Positif Covid-19
Istimewa
Istri Wagub Sulut Jadi Relawan Tenaga Medis di Rumah Singgah ODP 

TRIBUNNEWS.COM, KAYUAGUNG -- Dua orang warga Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) Provinsi Sumatera Selatan, terkonfirmasi menjadi pasien positif Covid-19 baru.

"Di Kabupaten OKI kembali bertambah dua kasus yang terkonfirmasi positif Corona, dan keduanya ini merupakan kasus impor," ungkap Jubir Covid-19 OKI, Iwan Setiawan, Rabu (29/4/2020).

Dikatakan lebih lanjut oleh Iwan, pasien pertama untuk tambahan hari ini bukan merupakan warga OKI namun terikat kontrak tugas di OKI dalam tiga bulan terakhir.

"Pasien pertama yaitu inisial AA (pasien 123 Sumsel), pasien mulai merasakan gejala usai bepergian ke Palembang beberapa hari sampai pada tanggal 15 April, 16 April dia berada di OKI dan pada tanggal 17 April mulai sakit dan tidak bekerja," terangnya.

Baca: Jika Sancho Gagal, Manchester United Bisa Beralih ke Kai Havertz

Baca: Aplikasi “Wirausaha BRILIAN”: Beri Kemudahan Pelaku UMKM untuk Pengembangan Usaha

Baca: Pelabuhan Merak Ditutup untuk Penyeberangan Orang, Ratusan Polisi Bakal Disiagakan

Baca: Terlalu Lama di Rumah Aja, Raditya Dika Umumkan Kehamilan Kedua Anissa Aziza, Efek Karantina?

Dilanjutkannya, untuk pasien yang kedua merupakan warga Kecamatan Tulung Selapan yang sebelum dinyatakan positif Covid-19.

Pasien ini kata dia, memiliki riwayat perjalanan ke Palembang untuk berobat.

"Pasien selanjutnya, yaitu kasus kedua berinisial B sebagai pasien nomor 134 Sumatera Selatan (Sumsel) yang merupakan warga Tulung Selapan,"

Berita Rekomendasi

"Pasien ini pernah melakukan perjalanan ke Palembang untuk berobat di salah satu praktek dokter," jelasnya.

Iwan menuturkan, dengan adanya penambahan kasus ini maka pihaknya langsung melakukan contact tracing terhadap pasien termasuk telah memeriksa beberapa orang dengan pengambilan sampel.

"Untuk pasien 123 kami mengambil 10 orang yang dekat serta pernah melakukan kontak dan juga mengambil sampel RDT dan alhamdulillah hasilnya negatif,"

"Sedangkan untuk pasien 134 kami mengambil 3 orang, dan alhamdulillah negatif juga," tuturnya.

Dilanjutkannya, pihaknya juga melaksanakan pengambilan sampel swab terhadap enam orang kontak dekat dengan pasien 134 namun hasilnya belum diketahui.

"Sebanyak 6 sampel swab kami bawa ke BBLK Palembang untuk dilakukan pemeriksaan. Ya, semoga saja hasilnya bisa diketahui dalam waktu dekat," imbuhnya.

Artikel ini telah tayang di sripoku.com dengan judul 2 Warga OKI Terpapar Covid-19, Riwayat Perjalanan dari Palembang,

Sumber: Sriwijaya Post
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas