Satu Kali Tebas, Golok Muid Tewaskan Ibundanya Sendiri, Tragedi di Hari Kedua Lebaran
Apa yang terlintas dalam pikiran Abdul Muid (28) hingga ia tega membunuh ibundanya sendiri.
Editor: Hendra Gunawan
TRIBUNNEWS.COM, LAMPUNG TIMUR - Apa yang terlintas dalam pikiran Abdul Muid (28) hingga ia tega membunuh ibundanya sendiri.
Peristiwa tersebut terjadi pada hari kedua Lebaran 2020 pada Senin (25/5/2020).
Peristiwa tersebut terjadi di kediaman mereka di Mataram Baru, Kabupaten Lampung Timur, Lampung pada hari kedua Lebaran 2020 pada Senin (25/5/2020).
Aparat Tekab 308 Polsek Mataram Baru, Polres Lampung Timur menangkap tersangka tidak lama setelah peristia memilukan itu.
Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Zahwani Pandra Arsyad mengatakan, tersangka ditangkap setelah bunuh ibu kandung bernama Umi Kholsum (58).
"Anak ini membunuh ibunya Umi Kholsum dalam suasana Lebaran, dan langsung kita amankan setelah melakukan aksinya," kata Zahwani Pandra Arsyad.
Peristiwa anak bunuh ibu kandung tersebut bermula ketika Muid menanyakan Golok ke ibunya.
Sang ibu memberitahu letak Golok berada di dapur.
Muid bergegas ke dapur mengambil Golok tersebut lalu langsung membacok bagian leher ibunya yang sedang menonton televisi.
"Korban mengalami luka bacok di bagian leher sebelah kiri," ujar Zahwani Pandra Arsyad.
Korban berteriak minta tolong.
Mendengar teriakan minta tolong, anak korban lainnya Muhajir keluar dari kamar.
Ia langsung menolong ibunya yang sudah berlumur darah.
Muhajir lalu mengejar Muid.
Baca: Panduan New Normal Kemenkes di Tempat Kerja, Pemeriksaan Suhu Tubuh di Setiap Titik Masuk
Baca: Ditanya Mau Tidak Kembali Dapat Jabatan di Pemerintahan, Refly Harun: Tergantung Hati Juga Ya
Baca: Ramalan Zodiak Cinta Kamis, 28 Mei 2020: Hubungan Taurus Terancam, Aquarius Stres Bahas Masa Depan
Baca: Saran Politikus Golkar Agar Pemerintahan Jokowi Tidak Disalahkan Publik Saat Terapkan New Normal