Pasien Pertama Covid-19 di Sragen Akhirnya Sembuh setelah 82 Hari Dirawat, Sampai 15 Kali Tes Swab
Menjalani perawatan selama 82 hari meninggalkan cerita tersendiri bagi Parsini (49), pasien positif Covid-19 pertama di Sragen.
Editor: Miftah
Grafis Tribunnews.com/Ananda Bayu S
Ilustrasi Covid-19- Menjalani perawatan selama 82 hari meninggalkan cerita tersendiri bagi Parsini (49), pasien positif Covid-19 pertama di Sragen.
Selama menjalani karantina di RSD kegiatan Parsini lebih beragam dan leluasa.
Setiap pagi dirinya selalu menyapu halaman dilanjutkan dengan berolahraga dan menjalankan aktivitas lain.
Parsini sendiri bekerja sebagai pedagang diatas kapal.
Dirinya berjualan selama berbulan-bulan dalam sekali berlayar.
Ketika ditanyai akan kembali bekerja atau tidak, Parsini mengaku ada niatan kembali berjualan apabila diberi umur yang panjang.
Parsini juga mengucapkan banyak terimakasih kepada para tenaga medis yang selama ini sudah sabar merawat dirinya.
Artikel ini telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul "Pasien Pertama Positif Covid-19 Sragen Sembuh, 82 Hari Menginap di Rumah Sakit dan 15 Kali Tes Swab"
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.