Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Warga Gerebek 2 Remaja di Mobil yang Parkir Depan Rumdin Wakil Bupati Tuban, Ada Alat Kontrasepsi

Sepasang remaja tak berkutik saat digerebek petugas Satpol PP bersama warga.

Editor: Miftah
zoom-in Warga Gerebek 2 Remaja di Mobil yang Parkir Depan Rumdin Wakil Bupati Tuban, Ada Alat Kontrasepsi
SurSURYA.CO.ID/M Sudarsono
Sepasang muda-mudi dalam mobil yang bergoyang di depan rumah Dinas wakil Bupati Tuban, digerebek petugas Satpol PP, Rabu (16/7/2020) malam. 

TRIBUNNEWS.COM- Dua muda-mudi digerebek warga di dalam mobil.

Dalam penggerebekan tersebut, ditemukan tisu dan alat kontrasepsi.

Mirisnya kedua remaja tersebut digerebek di depan rumah Dinas Wakil Bupati Tuban.

Penggerebekan ini tergolong tak lazim, jika biasanya dilakukan di sebuah kamar kos, namun ini terjadi di sebuah mobil yang terparkir di depan rumah Dinas wakil Bupati Tuban, sebelah barat Alun-alun, Rabu (15/7/2020), malam.

Mobil Daihatsu Avanza warna silver itu diketahui sudah terparkir mulai sore dan ternyata digunakan bermesum pasangan remaja.

Kasatpol PP Kabupaten Tuban, Heri Muharwanto mengatakan awalnya mendapat laporan dari warga sekitar lokasi jika ada mobil yang terparkir lama, mobil itupun bergoyang-goyang.

Baca: Polisi sudah Amankan Pelaku Pemerkosaan Remaja Lampung Timur

Baca: Dinikahkan dengan Gadis 12 Tahun, Baharuddin Baru Tahu Istrinya Itu Ternyata Korban Pencabulan

Baca: Modus Ingin Ngobrol Serius dan Rahasia di Kamar, Pria 32 Tahun Ini Malah Memperkosa Adik Ipar

Sehingga petugas bersama warga langsung mengecek mobil tersebut sekitar pukul 21.00 WIB, hingga akhirnya diketahui terdapat pasangan di dalamnya.

Berita Rekomendasi

"Kami dapat laporan, langsung kami tindak lanjuti. Ternyata benar ada dua muda-mudi," ujarnya.

Dijelaskannya, pasangan tersebut diketahui pria AN (20) asal Bubulan, Bojonegoro, sedangkan yang perempuan NS (20) asal Kecamatan Palang, Tuban.

Kedua remaja itu selanjutnya dibawa ke kantor Satpol PP untuk didata serta dilaksanakan pembinaan.

Orang tua dari pasangan tersebut juga telah dipanggil, untuk diminta memberikan pemahaman terhadap anaknya.

"Kami lakukan pembinaan, orang tuanya juga sudah kami panggil," pungkasnya.

Sekadar diketahui, di mobil tersebut juga ditemukan tisu dan alat kontrasepsi yang diduga bekas digunakan oleh pasangan di dalam mobil tersebut.

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul "Adegan Mobil Goyang di Depan Rumah Dinas Wakil Bupati Tuban, Sepasang Remaja Diciduk Petugas"

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas