Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Belajar dari Tewasnya Pendaki di Gunung Lawu, Berikut Tips Mendaki Agar Terhindar dari Hipotermia

Relawan Tim SAR Solo, Ari Kristyono memberikan tips bagaimana mendaki yang baik agar terhindar dari hipotermia berat.

Penulis: Inza Maliana
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Belajar dari Tewasnya Pendaki di Gunung Lawu, Berikut Tips Mendaki Agar Terhindar dari Hipotermia
Tribunnews.com/Imanuel Nicolas Manafe
Seorang pendaki tengah menyusuri padang sabana di Kecamatan Sembalun, Lombok Timur. Jalur Sembalun terkenal dengan padang sabana dan bukit-bukit yang indah sebelum mencapai ke punggung Gunung Rinjani, yakni Plawangan-Sembalun. Diketahui, Gunung Rinjani dengan ketinggian 3.726 mdpl adalah gunung tertinggi ke-3 di Indonesia setelah Cartenz Pyramid di Papua dan Gunung Kerinci di Sumatera 

TRIBUNNEWS.COM - Seorang pendaki berusia 18 tahun, bernama Andi Sulistyawan, ramai diperbincangkan setelah sosoknya ditemukan tewas pada 6 juli lalu.

Andi ditemukan tewas di Gunung Lawu saat sedang mendaki bersama teman-temannya.

Namun, yang menjadi sorotan, video yang diduga Andi, beredar di jagat maya sebelum dirinya tewas.

Dalam video tersebut, Andi terlihat bertelanjang dada di atas Gunung Lawu.

Baca: Beredar Video Pendaki Gunung Lawu Telanjang Dada Sebelum Tewas, Ini Penjelasan Soal Hipotermia Berat

Padahal kala itu kondisi di Gunung Lawu sangat dingin, hal itu tampak dari tebalnya kabut yang terlihat dalam video.

Alhasil, video sosok yang diduga kuat Andi ini menjadi perbincangan.

Terlebih, Andi ditemukan tewas dengan mengenakan celana panjang warna hitam dan bertelanjang dada, seperti yang terlihat dalam video.

Video yang merekam momen pria diduga Andi Sulistyawan mengalami halusinasi, sebelum ditemukan tewas di Gunung Lawu
Video yang merekam momen pria diduga Andi Sulistyawan mengalami halusinasi, sebelum ditemukan tewas di Gunung Lawu (IstimewaYouTube/Udien Jagoan)
Berita Rekomendasi

Relawan Tim SAR Solo, Ari Kristyono membeberkan kejadian yang menimpa Andi.

Menurutnya, apa yang dialami oleh sosok yang diduga kuat Andi ini, merupakan hipotermia berat.

Aktivis yang telah lama berkecimpung dalam bidang SAR ini menyatakan, bila seseorang terkena hipotermia berat, maka ia akan mengalami kepanasan atau disebut paradoxial undressing.

Baca: Pendaki Gunung Lawu Sebelum Ditemukan Tewas, Lepas Pakaian dan Selimuti Kayu Bakar

Ari menuturkan, dirinya pernah melihat langsung adanya seseorang yang mengalami hal seperti itu.

Lantas bagaimana tips untuk mendaki agar terhindar dari hipotermia?


Berikut 3 tips agar mendaki dengan nyaman dan bebas dari hipotermia, menurut Ari:

1. Kumpulkan informasi sebelum mendaki

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas