Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Polisi Ikut Selidiki Temuan Beras Plastik Dalam Paket BPNT, Kasus Ditangani Polres Cianjur

Polisi ikut turun tangan menyelidiki temuan beras plastik dalam paket bantuan pangan non tunai (BPNT) di Kecamatan Bojongpicung, Kabupaten Cianjur.

Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Polisi Ikut Selidiki Temuan Beras Plastik Dalam Paket BPNT, Kasus Ditangani Polres Cianjur
Tribun Jabar / Ferri Amiril Mukminin
Camat melakukan investigasi dugaan adanya biji plastik dalam beras BPNT di wilayah Bojongpicung, Cianjur. 

Sejauh ini, kata Hendra, ada dua informasi yang mereka terima.

Pertama, ada butiran plastik di dalam karung berisi beras.

Kedua, ada juga laporan bahwa butiran plastik yang ditemukan warga dalam karung berisi beras itu adalah butiran pengawet, seperti yang biasa ditemukan dalam dus sepatu baru.

"Itu perlu pembuktian. Semuanya harus ditelusuri," ujar Hendra melalui telepon, Minggu (20/9/2020). 

Penjabat Bupati Cianjur, Herman Suherman, mengatakan masih menunggu hasil investigasi di lapangan terkait dugaan adanya butiran beras sintetis dalam karung berisi beras bantuan di wilayah Bojongpicung ini.

"Namun, kalau nanti ini ternyata benar, maka tentu akan saya tindaklanjuti. Ada tim tugas tingkat kecamatan yang akan bergerak," ujar Herman di Pendopo Kabupaten Cianjur, Minggu.

Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Polisi Turun Tangan Selidiki Beras Plastik Dalam Paket Bantuan BPNT di Cianjur, Ini Katanya

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas