Kawanan Garong Merampok Bank di Bengkalis, Duit Rp 125 Juta Digondol, Berikut Kronologisnya
Penjahat yang dierkirakan berjumlah empat orang itu menodong para pegawai bank dan kemudian menggondol
Editor: Hendra Gunawan
Menurut Hendra, sampai saat ini petugas masih melakukan pengejaran dan pelacakan terhadap keberadaan empat tersangka ini.
Kronologis
Kantor cabang Bank Rakyat Indonesia (BRI) unit Sebangar yang berada di kawasan Pasar Sidomulyo, Kecamatan Bathin Solapan, Kabupaten Bengkalis jadi sasaran perampokan, Kamis (24/9/2020).
Perampokan diduga dilakukan kawanan rampok bersenjata dan melakukan intimidasi terhadap pegawai bank tersebut.
Menurut keterangan Zukri Purnaia, warga setempat yang sempat melihat kejadian di sana, perampokan yang terjadi berlangsung cepat sekitar pukul 11.00 WIB siang.
Jumlah pelaku perampokan diperkirakan sebanyak empat orang.
"Mereka tadi terlihat keluar membawa dua tas sebelum meninggalkan bank tersebut, dan menggunakan senjata laras panjang, ada juga pistol," terang Zukri.
Tidak lama berselang kejadian tersebut baru petugas kepolisian datang. Namun para perampok ini berhasil melarikan diri.
Menurut dia, setelah aksi perampokan tersebut, tampak beberapa pegawai bank seperti ketakutan dan terlihat trauma.
"Pelakunya ada empat orang, cuma saya tidak tau mereka naik kendaraan apa saat meninggalkan bank," tuturnya.
Sementara itu, Kapolres Bengkalis AKBP Hendra Gunawan memastikan bahwa dari insiden perampokan itu tidak ada menimbulkan korban jiwa.
Kapolres saat dihubungi sedang di perjalanan dari Kota Bengkalis menuju Tempat Kejadian Perkara (TKP) yang berada di Kecamatan Bathin Solapan.
"Iya benar ada aksi perampokan tersebut. kami sedang dalam perjalanan ke sana," terang Kapolres Kamis sore.
Kapolres mengaku belum bisa menjelaskan secara detail kronologis kejadian perampokan tersebut karena belum sampai di TKP.