Tol Pekanbaru-Dumai Jadi Jalan Bebas Hambatan Pertama di Provinsi Riau
Tol sepanjang 131,5 Km melintasi sejumlah wilayah, diantaranya yakni Pekanbaru-Kabupaten Siak, Kabupaten Bengkalis dan Dumai
Penulis: Taufik Ismail
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan Wartawan Tribunnews Taufik Ismail
TRIBUNNEWS. COM, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan ruas tol Pekanbaru-Dumai yang merupakan bagian dari tol trans Sumatera, Jumat, (26/9/2020).
Gubernur Riau Syamsuar mengatakan dengan diresmikannya tol tersebut, maka untuk pertama kalinya provinsi Riau memiliki jalan bebas hambatan.
"Alhamdulillah dengan diresmikan ruas tol Pekanbaru-Dumai, pada hari ini, yang merupakan tonggak sejarah adanya pembangunan jalan tol pertama di provinsi Riau," kata Syamsuar dalam acara peresmian tol Pekanbaru-Dumai.
Tol sepanjang 131,5 Km tersebut menurut Syamsuar melintasi sejumlah wilayah, diantaranya yakni Pekanbaru-Kabupaten Siak, Kabupaten Bengkalis dan Dumai.
"Sudah pasti akan bermanfaat bukan hanya bagi warga kota Dumai saja, juga bagi warga kabupaten lain, dan semua pelaku usaha akan turut menikmati fasilitas jalan bebas hambatan ini, di dalam kegiatan perekonomian daerah," katanya.
Kota Dumai menurutnya merupakan kota pelabuhan utama Provinsi Riau yang merupakan pintu ekspor dan impor, baik itu komoditi yang berasal dari Riau maupun provinsi tetangga menuju Selat Malaka.
Baca: Jalan Tol Kertosono-Kediri Siap Beroperasi di 2023, Pembebasan Lahan Awal Tahun Depan
Pelabuhan Dumai juga menurutnya dikembangkan sebagai jembatan pelabuhan antar negara yaitu dengan dioperasionalkannya Roro Dumai Malaka, sebagai hasil kesepakatan kerjasama Indonesia, Malaysia, Thailand.
"Dengan dioperasionalkannya Tol Pekanbaru- Dumai akan memperlancar akses ke Pelabuhan Dumai yang akan memperlancar ekspor dan impor sehingga akan memperlancar pertumbuhan ekonomi nasional dan daerah,"pungkasnya.
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan jalan tol Pekanbaru-Dumai, Sumatera, Jumat, (25/9/2020).
Presiden meresmikan jalan tol yang merupakan bagian dari ruas tol trans Sumatera tersebut secara virtual dari Istana Kepresidenan, Bogor, Jawa Barat.
Dalam sambutannya presiden mengatakan bahwa jalan tol Pekanbaru-Dumai sepanjang 131,5 kilometer dibangun dengan biaya Rp 12,18 triliun.
Baca: Diresmikan Jokowi, Tol Pekanbaru-Dumai Pangkas Jarak 69 Kilometer
Jalan tol tersebut dibangun untuk mendukung kegiatan produktif masyarakat Riau khususnya dan Sumatera.
"Alhamdulillah pembangunan jalan tol Pekanbaru-Dumai sepanjang 131,5 Km dengan biaya Rp 12,18 triliun telah rampung dan selesai dapat dioperasikan secara penuh dan sudah bisa dimanfaatkan untuk mendukung kegiatan produktif, baik untuk masyarakat Riau, maupun untuk masyarakat yang melintasi pulau Sumatera," kata Presiden.
Jalan tol tersebut merupakan bagian dari ruas tol trans Sumatera yang membentang dari Lampung hingga Aceh sepanjang 2878 KM.
Menurut Presiden jalan tol tersebut akan meningkatkan konektifitas antara Ibu Kota Provinsi Riau dengan Kota Dumai yang merupakan kota pelabuhan dengan industri perminyakan, agribisnis, dan perkebunan.
"Jalan tol ini juga memperpendek jarak tempuh kota Pekanbaru-Dumai, dari sebelumnya 200 km jika lewat jalan nasional menjadi hanya 131 KM jika ditempuh melalui jalan tol ini," katanya.
Usai memberikan sambutan Presiden kemudian menandatangani prasasti sebagai tanda mulai dioperasikannya Jalan Tol Pekanbaru-Dumai.
"Pada kesempatan berbahagia ini dan dengan mengucap bismillahirahman ni rahim saya resmikan jalan tol Pekanbaru-Dumai hari ini," pungkas Presiden.