Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Drama Si Kembar Bertemu Setelah 20 Tahun Terpisah, Berikut Cerita Trena dan Treni

Lalu kakak saya bilang nama orangtua (asuh) saya siapa, dan saya syok kok bisa tahu

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Drama Si Kembar Bertemu Setelah 20 Tahun Terpisah, Berikut Cerita Trena dan Treni
Tribun Jabar
Treni dan Trena 

Rini juga menyekolahkan Treni hingga lulus SMA. Rini bekerja serabutan untuk membesarkan Treni.

"Saya sangat sayang dengan Treni. Dia sudah seperti anak kandung saya sendiri. Saya tidak pernah memarahinya," katanya.

Saat Treni mengetahui bukan anak kandungnya, Rini juga berusaha ikhlas. Dia pun akhirnya menceritakan asal usul Treni.

"Akhirnya saya menceritakan semua ke Treni kalau dia memang bukan anak kandung saya. Saya juga bilang ke Treni setelah tahu soal ini dia boleh memilih tetap tinggal bersama saya atau keluarga aslinya. Ketika saya bilang begitu, Treni malah nangis. Saya juga berpikir masak Treni tega meninggalkan saya yang merawatnya sejak bayi," katanya.

3. Akan temui saudara kandungnya

Treni berencana bertemu dengan saudara kembarnya, Euis Trena Mustika, di Tasikmalaya, Jawa Barat, Kamis (22/10/2020).

Rencananya, Treni berangkat dari Blitar ke Tasikmalaya, Rabu (21/10/2020).

Berita Rekomendasi

"Rencananya, besok (Rabu) berangkat ke Tasikmalaya. Saya bersama ibu, suami, dan dua anak saya," kata Treni ditemui di rumah orang tuanya di Dusun Ringinanom, Desa Sumberjati, Kecamatan Kademangan, Kabupaten Blitar, Selasa (20/10/2020).

4. Sudah menikah, tetap tinggal di Blitar

Treni mengaku meski sudah mengetahui keluarga kandungnya, dia akan tetap tinggal bersama ibu asuhnya, Rini, di Kabupaten Blitar.

Karena, sejak kecil, dia sudah hidup bersama ibu asuhnya, Rini.

Treni sudah menganggap Rini sebagai ibu kandungnya.

Selain itu, Treni juga sudah menikah dengan pria asal Gandusari, Kabupaten Blitar, dan dikaruniai dua anak laki-laki. Treni juga membuka bisnis berjualan secara online di Blitar.

"Setelah ini ya seperti biasanya, saya bersama keluarga tetap tinggal di sini (Blitar). Karena sejak kecil hidup di sini, suami saya orang sini, dan saya juga kerja di sini," ujarnya.

Selain bertemu dengan saudara kembar dan keluarganya, Treni juga berencana nyekar ke makam ibu kandungnya di Tasikmalaya. Ibu kandung Treni sudah meninggal.

"Saya delapan saudara, saya dan saudara kembar saya kalau tidak salah anak nomor enam dan tujuh. Orang tua di sana (Tasikmalaya) tinggal ayah, ibu sudah meninggal. Besok, rencana mau nyekar ke makam ibu," katanya. (Samsul Hadi)

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Biodata Treni dan Trena, Saudara Kembar Terpisah 25 Tahun yang Ketemu di Tik Tok,Ini Curhat Ibunya

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas