Sempat Terlibat Bentrok Hingga Melukai 4 Orang, Dua Ormas di Sukabumi Akhirnya Berdamai
Hingga saat ini terkait bentrokan antra kedua ormas tersebut belum ada yang ditetapkan sebagai tersangka.
Editor: Dewi Agustina
Laporan Kontributor Kota Sukabumi, Fauzi Noviandi
TRIBUNNEWS.COM, SUKABUMI - Dua kelompok ormas yang terlibat bentrok pada Minggu (1/11/2020), Sapu Jagat dan Badan Pembinaan Potensi Keluarga Besar Banten (BPPKB) akhirnya berdamai sekaligus mendatangani sejumlah kesepakatan.
Hal tersebut merupakan hasil dari rakor penanggulangan masalah dan penyelesaian konfik antar Ormas di wilayah hukum Polres Sukabumi Kota.
"Hari ini kami Forkopimda Kota dan Kabupaten Sukabumi didukung para tokoh dan ulama menggelar rakor penanggulangan dan penyelesaian konflik antar ormas yang terjadi kemarin," kata Kapolres Sukabumi Kota AKBP Sumarni pada wartawan di Pendopo Kabupaten Sukabumi, Senin (2/11/2020).
Kedua pihak yaitu, Sapu Jagat dan Badan Pembinaan Potensi Keluarga Besar Banten (BPPKB) sudah saling islah dan memaafkan. Namun prosedur hukum akan tetap dilakukan.
"Fakta-fakta yang ditemukan di lapangan itu akan menjadi proses penyelidikan selanjutnya, dan tentunya pihak yang bisa dimintakan pertanggung jawaban, akan dilakukan proses sesui dengan perbuatannya," katanya.
Sumarni mengatakan, hingga saat ini terkait bentrokan antra kedua ormas tersebut belum ada yang ditetapkan sebagai tersangka. Namun pihak, saksi dan korban telah dimintai keterangan.
Sementara itu, Wali Kota Sukabumi, Achmad Fahmi mengatakan, upaya damai yang digagas pihak keamanan telah berjalan dengan baik dan lancar, dan mengapresiasi Mapolres Sukabumi Kota dalam melakukan upaya penanganan bentrokan antar ormas.
"Saya berharap atas kejadian kemarin itu tidak kembali terulanga, dan dapat mengambil hikmahnya, serta pelajaran untuk semua pihak tidak hanya kedua Ormas yang terlibat bentrokan," ucapnya.
Baca juga: Kronologi 2 Kelompok Pemuda Bentrok hingga Ada Korban Bacok: Gaya Preman tapi Ngadu ke Polisi
4 Orang Terluka
Sebelumnya, 4 orang terluka akibat perseteruan dua kelompok organisasi masyarakat (ormas) di Jalan Lingkar Selatan (Lingsel), Kecamatan Baros, Sukabumi, Jawa Barat, Minggu (1/11/2020).
Peristiwa terjadi di depan Terminal Tipe A KH Ahmad Sanusi-Kantor Imigrasi sekitar pukul 16.00 WIB.
Akibat bentrokan tersebut, empat orang terluka dan harus mendapatkan penanganan medis di Instalasi Gawat Darurat (IGD) RSUD R Syamsudin SH.
Kepala Polres Sukabumi Kota AKBP Sumarni menjelaskan bentrokan massa terjadi pukul 16.00 WIB.