Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Pergi ke Puncak, Rumah Malah Dibobol Maling: Tumpukan Emas 300 Gram, Tas kulit, hingga Uang Raib

Diketahui, pencurian itu terjadi di kawasan Jalan Pulau Yapen 10 RT 01/RW 008 Kelurahan Aren Jaya, Kecamatan Bekasi Timur.

Editor: Ifa Nabila
zoom-in Pergi ke Puncak, Rumah Malah Dibobol Maling: Tumpukan Emas 300 Gram, Tas kulit, hingga Uang Raib
Freepik
Ilustrasi maling. Pencurian terjadi di kawasan Jalan Pulau Yapen 10 RT 01/RW 008 Kelurahan Aren Jaya, Kecamatan Bekasi Timur. 

Dari hasil pemeriksaan, Wilson mengatakan polisi mengalami beberapa kendala. Salah satu kendalanya, yakni tidak ada rekaman kamera CCTV dan sidik jari pelaku.

"Jadi malingnya ini katanya pakai sarung tangan. Jadi enggak ada sidik jarinya di semua sisi," kata Wilson.

Polisi, lanjut Wilson, juga tak menemukan petunjuk lain berupa jejak kaki ataupun barang milik maling yang tertinggal di lokasi pencurian.

Namun demikian, kata Wilson, polisi sudah memeriksa beberapa saksi terkait kasus ini.

4. Polisi pastikan proses penyidikan berlanjut

Kabag Humas Polres Metro Kota Bekasi Kompol Erna Ruswing mengatakan, saat ini pihaknya sudah memeriksa beberapa saksi terkait kasus tersebut.

"Kita sudah lakukan pemeriksaan TKP, periksa beberapa saksi dan koordinasi dengan tim identifikasi Polres," kata Erna Ruswing saat dikonfirmasi, Senin (16/11/2020).

Berita Rekomendasi

Namun, hasil pemeriksaan itu belum membuahkan hasil sampai saat ini. Penyidik kini masih berupaya mengumpulkan bukti-bukti untuk mencari identitas para pelaku.

"Sedang lidik, doakan semoga cepat terungkap," tutup Erna. (Kompas.com/Walda Marison)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Fakta Maling Rumah Kosong di Bekasi, Pelaku Curi 300 Gram Emas Saat Penghuni ke Puncak"

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas