Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Seorang Pria Nekat Rampok Toko Emas, Menghilang saat Dikejar, Sembunyi di Rimbunan Alang-alang

Seorang pria nekat melakukan aksi perampikan di toko emas. Saat dikejar warga, pria tersebut melarikan diri. Sembunyi di rimbunan alang-alang.

Editor: Miftah
zoom-in Seorang Pria Nekat Rampok Toko Emas, Menghilang saat Dikejar, Sembunyi  di Rimbunan Alang-alang
Freepik
ILUSTRASI PERAMPOKAN- Seorang pria nekat melakukan aksi perampikan di toko emas. Saat dikejar warga, pria tersebut melarikan diri. Sembunyi di rimbunan alang-alang. 

Laporan Sa'dul Bahri | Aceh Barat

TRIBUNNEWS.COM - Seorang pria nekat melakukan aksi perampikan di toko emas.

Saat dikejar warga, pria tersebut melarikan diri.

Diduga si pelaku bersembunyi di rimbunan alang-alang.

Pihak kepolisian dan warga, hingga pukul 15.33 WIB, masih melakukan pengejaran terhadap pria bersebo pelaku perampokan toko emas yang diduga masih bersembunyi di rimbunan alang-alang atau yang dikenal dalam bahasa Aceh ‘bak rabo’.

Pria bersebo tersebut melarikan diri dengan membawa kabur emas yang diperkirakan mencapai 30 mayam yang dirampoknya dari salah satu toko emas di Jalan Teuku Umar, Meulaboh, Aceh Barat, Selasa (17/11/2020).

Pria bersebo itu berhasil merampok salah satu toko emas di Jalan Teuku Umar, Kecamatan Johan Pahlawan pada Selasa (17/11/2020) sekitar pukul 12.30 WIB, atau terjadi di siang bolong di depan pemiliknya.

BERITA REKOMENDASI

Aksi perampokan tersebut tidak ada korban jiwa karena pelaku hanya menggunakan senjata tajam dan kunci L berbentuk linggis dalam ukuran besar yang digunakan pelaku untuk memecahkan lemari kaca tempat emas disimpan.

Baca juga: Pasangan Kekasih Ini Nekat Curi Motor Polisi di Tegal, 2 Bulan Kemudian Ditangkap di Bekasi

Baca juga: Satgas 115 Tangkap Kapal Berbendera Malaysia Curi Ikan di Perairan Pulau Berhala Sumut

Baca juga: Curi Perhatian, Intip Potret Tampan Menantu Habib Rizieq, Irfan Al Idrus saat Nikahi Najwa Shihab

“Kita lagi lakukan pencarian pelaku yang diduga bersembunyi di dalam alang-alang kawasan rawa-rawa di belakang ruko (rumah toko),” kata Kapolres Aceh Barat, AKBP Andrianto Argamuda, melalui Kapolsek Johan Pahlawan, AKP Iswandi kepada Serambinews.com, Selasa (17/11/2020).

Selain personel kepolisian, sejumlah warga juga terlihat mengawasi salah satu kolam yang dipenuhi tumbuhan eceng gondok dan di sekelilingnya dipenuhi dengan ‘bak rabo’.

Polisi dan warga menyisir serta membersihkan bagian pinggir kolam itu guna untuk menemukan pelaku yang diduga bersembunyi di rimbunan alang-alang tersebut.

Saat beraksi, pelaku mengenakan sebo warna hitam, namun ketika dilakukan pengejaran, pelaku tidak lagi mengenakan sebo dan menghilang dalam kawasan rawa yang penuhi rimbunan alang-alang.


"Saya sempat menarik bajunya saat mengejar pelaku, wajahnya agak hitam, terlihat setelah pelaku membuka sebonya," papar Hamdan yang ikut mengejar pelaku.

Pakai Senjata Tajam dan Kunci T

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas