Sering Cekcok dengan Istri, Suami Nekat Bakar Diri, Sempat Mengurung Diri Sambil Tenggak Bensin
Seorang pria berinisial ZR (40) di Banjarmasin, Kalimantan Selatan mencoba bunuh diri dengan cara membakar tubuhnya.
Editor: Nanda Lusiana Saputri
TRIBUNNEWS.COM - Seorang pria berinisial ZR (40) di Banjarmasin, Kalimantan Selatan mencoba bunuh diri dengan cara membakar tubuhnya.
Aksi nekat itu dilakukan korban lantaran kerap cekcok dengan istrinya soal masalah rumah tangga.
Sebelum membakar diri, pelaku sempat mengurung diri sambil menenggak bensin yang dibelinya.
Hal itu dilakukan ZR di dalam kamar di rumah mertuanya di Jalan Sutoyo S, Banjarmasin Tengah, pada Jumat (20/11/2020) petang.
F, ipar ZR menuturkan, ZR memang datang ke rumah mertuanya untuk mencari keberadaan istrinya setelah bertengkar.
Tidak berhasil menemui istrinya, ZR kemudian keluar dan membeli sebotol bensin dan langsung masuk ke dalam kamar mengurung diri.
"Awalnya saya tidak curiga, tapi perasaan saya gak enak. Saya ketuk pintu dia gak gubris. Langsung saya dobrak dan ternyata api sudah membakar bagian kakinya," ungkap F saat dikonfirmasi, Sabtu (21/11/2020).
Baca juga: Seorang Pria Kehilangan Nyawa Setelah Lakukan Aksi Bakar Diri di Pinggir Kali Ciliwung
Melihat iparnya ZR terbakar, F kemudian berteriak dan memanggil kerabatnya dengan maksud menolong ZR.
Salah seorang kerabat yang mendengar teriakan F merespon dengan membawa air untuk disiramkan ke tubuh ZR.
Melihat api yang tak kunjung padam, ZR kemudian didorong melalui jendela dan jatuh di kubangan lumpur.
"Dia langsung kita siram air dan ZR kita arahkan lompat melalui jendela. Api memang berhasil padam tapi dia mengalami luka bakar di tubuhnya," bebernya.
Setelah berhasil diselamatkan, dari mulut ZR keluar bau bensin yang cukup menyengat. ZR ternyata juga menenggak bensin yang dibelinya sebelum membakar diri.
"Kami tak menyangka dia mengurung diri dan nekat membakar tubuhnya," tambahnya.
Baca juga: Suami Posesif dan Cemburuan, Istri Murka Lalu Bakar Diri di Hadapan Suami dan Mertua
Terpisah, Kanit Reskrim Polsek Banjarmasin Tengah, Ipda Gandi Gusti mengatakan jika korban masih dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ulin Banjarmasin.