Polisi Beberkan Motif Pelaku Pembunuhan Ki Anom Subekti, Diduga Karena Dendam Masalah Gamelan
Seniman Ki Anom Subekti ditemukan tewas bersama tiga anggota keluarganya. Dugaan kuat polisi motif pelaku melakukan pembunuhan karena dendam.
Penulis: Faryyanida Putwiliani
Editor: Daryono
Tribun Jateng
Suasana rumah Ki Anom Subekti yang tewas dibunuh bersama istri, anak dan cucunya di Rembang. Ini update kasusnya.
Diberitakan TribunJateng.com sebelumnya, seniman Ki Anom Subekti ditemukan tewas bersama tiga anggota keluarganya.
Ditemukan pada Kamis (4/2/2021) di kediamannya di Padepokan Seni Ongkojoyo, Desa Turusgede, Kecamatan Rembang.
Korbannya adalah Anom Subekti (60), istrinya Tri Purwati, anaknya AF (13), dan cucunya GH (10).
Orang yang pertama kali menemukan jasad satu keluarga itu adalah asisten rumah tangga korban yakni Suti, sekitar pukul 06.30 WIB.
Saat itu, para korban ditemukan tewas di dalam beberapa kamar tidur.
(Tribunnews.com/Faryyanida Putwiliani)(TribunJateng.com/Mazka Hauzan Naufal)(Kompas.com/Aria Rusta Yuli Pradana)
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.