Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Seorang Polisi Acungkan Pistol pada Massa Buruh, Peserta Menolak saat Diminta Berpindah Tempat

Seorang oknum polisi mengacungkan pistol pada massa buruh. Polisi tersebut sempat meminta para buruh untuk berpindah tempat.

Editor: Miftah
zoom-in Seorang Polisi Acungkan Pistol pada Massa Buruh, Peserta Menolak saat Diminta Berpindah Tempat
DW.com
Ilustrasi pistol- Seorang oknum polisi mengacungkan pistol pada massa buruh. Polisi tersebut sempat meminta para buruh untuk berpindah tempat. 

Bahkan tak hanya sampai disitu, Toni mengungkapkan oknum tersebut juga mengancam dengan kata-kata "Kalau kalian tidak segera bubar, ku angkut kalian ke Polsek Hamparan Perak," cetusnya.

Karena diintimidasi, para pekerja/buruh yang melakukan aksi mogok kerja dengan terpaksa membubarkan diri.

Para pekerja yang bersolidaritas melakukan aksi mogok kerja pun kini terancam di-PHK secara sepihak.

Senada, Ketua FSPMI Sumut, Willy Agus Utomo mengutuk tindakan Oknum perwira polisi tersebut.

Serta pihaknya sudah membuat surat terbuka elektronik yang dikirim ke Mabes Polri.

”Kita minta kepada Kapolres Pelabuhan Belawan dan Kapolsek Hamparan Perak segera mengamankan sang oknum untuk diberikan sanksi , penggunaan senjata api dalam penanganan aksi buruh sangat dilarang, dan perbuatan ini dapat mencoreng Institusi polisi sendiri. secara resmi FSPMI Sumut kata dia mungkin akan membuat laporan ke Propam Polda Sumut pada Senin depan," kata Willy

Tidak hanya itu, FSPMI juga meminta agar Pimpinan Perusahaan PT RFA di periksa Polisi, karena diduga memanfaatkan aparat penegak hukum untuk melakukan intimidasi terhadap buruh.

Berita Rekomendasi

"Sang oknum ini menurut laporan buruh kerap masuk ke perusahaan, bahkan sebagian buruh mengatakan sudah seperti humas perusahaan sang oknum ini, kita juga sudah laporkan perusahaan kepada PPNS Kepengawasan ketenagakerjaan, semoga segera ditindak,” tutup Willy.

Atas intimidasi ini, DPW FSPMI – KSPI Sumut langsung mengeluarkan surat terbuka yang ditujukan untuk Presiden, Kapolri, Gubernur Sumut dan Kapolda Sumut yang berisi kecaman terhadap tindakan ini dan meminta perlindungan kebebasan berserikat buruh.

Saat dikonfirmasi, Kapolsek Hamparan Perak AKP Edward Simamora masih menelusuri informasi ini, begitu juga oknum polisi yang mengacungkan senjata api ke buruh anggotanya apa bukan.

"Masih kami Cek Pak, mohon maaf, mohon bersabar," tuturnya kepada tribunmedan.com.

Ia juga membenarkan bahwa oknum polisi tersebut menjabat sebagai Kanit Binmas Polsek Hamparan Perak. "Kanit Binmas Polsek Hamparan Perak Pak," cetusnya

(vic/tribunmedan.com)

Artikel ini telah tayang di tribun-medan.com dengan judul Seorang Perwira Polisi Acungkan Revolver untuk Membubarkan Demo Buruh di Deliserdang

Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas