Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Senang Dikira Dapat Ikan Besar, Pemancing Ini Terkejut Sesosok Mayat Nyangkut di Kailnya

Sesosok mayat ditemukan di Sungai Brantas Desa/Kecamatan Ngantru, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur.

Editor: Endra Kurniawan
zoom-in Senang Dikira Dapat Ikan Besar, Pemancing Ini Terkejut Sesosok Mayat Nyangkut di Kailnya
nakedsecurity.sophos.com
Ilustrasi mayat - Senang Dikira Dapat Ikan Besar, Pemancing Ini Terkejut Sesosok Mayat Nyangkut di Kailnya 

TRIBUNNEWS.COM - Sesosok mayat ditemukan di Sungai Brantas Desa/Kecamatan Ngantru, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur.

Seorang pemancing sekaligus saksi mata, Eko Sudarsono (48) membagikan kronologi lengkap kejadian ini.

Eko mengatakan, dirinya tengah asyik mencari ikan pada Selasa (23/3/2021) pukul 10.00 WIB.

Awalnya ia semringah saat umpan pancingnya dimakan baderbang atau bader merah

Eko kembali melemparkan kailnya ke dalam aliran sungai.

Lagi-lagi kail Eko nyangkut sesuatu, namun kali ini lebih besar.

Kail ditarik dengan kuat dan talinya nyaris putus.

Baca juga: Geger Penemuan 3 Mayat Pria Bertumpukan di Kediri, Berawal Tolong ODGJ Tersetrum Tiang Listrik

Berita Rekomendasi

Sayang dengan joran pancing dan talinya, Eko buru-buru mengambil galah untuk menarik benda yang nyangkut di kailnya.

"Saya tidak tahu benda apa, tapi saya tarik dengan galah supaya ke tepi," ucap Eko.

Saat sampai di bagian aliran sungai Brantas yang dangkal, Eko melompat karena terkejut.

Benda yang nyangkut di pancingnya ternyata mayat seorang laki-laki setengah baya.

Mata pancingnya menyangkut di kaus mayat itu, sementara galahnya menarik saku belakang.

"Lalu saya panggil teman-teman sesama pemancing. Jenazahnya kami biarkan di tempat dangkal," tutur Eko.

Mayat tak dikenal yang nyangkut di kail pemancing di aliran Sungai Brantas Kabupaten Tulungagung, Selasa (23/3/2021) pagi.
Mayat tak dikenal yang nyangkut di kail pemancing di aliran Sungai Brantas Kabupaten Tulungagung, Selasa (23/3/2021) pagi. (surya.co.id/david yohannes)

Temuan ini lalu dilaporkan ke Polsek Ngantru.

Halaman
12
Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas