Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jasad Nenek 81 Tahun di Ambon Hilang Dari Kubur Lalu Ditemukan Mengambang di Laut, Begini Ceritanya

Jasad nenek 81 tahun yang dimakan sekira satu bulan menghilang dari kuburnya di Islami Center, Waihaong, Nusaniwe, Ambon.

Editor: Adi Suhendi
zoom-in Jasad Nenek 81 Tahun di Ambon Hilang Dari Kubur Lalu Ditemukan Mengambang di Laut, Begini Ceritanya
Grafis Tribunwow/Kurnia Aji Setyawan
Ilustrasi Jenazah 

TRIBUNNEWS.COM, AMBON - Jasad nenek 81 tahun yang dimakan sekira satu bulan menghilang dari kuburnya di Islami Center, Waihaong, Nusaniwe, Ambon.

Jasadnya ditemukan mengapung di laut tepatnya di perairan Teluk Ambon, kawasan Islami Center, Waihaong, Nusaniwe, Ambon dalam kondisi tak berbusana, Selasa,(30/3/2021).

Peristiwa tersebut terungkap berawal dari penemuan jasad korban.

Saat itu, warga sekitar digegerkan dengan penemuan mayat wanita tanpa identitas kekira pukul 15.40.

Warga langsung melaporkan temuan tersebut kepada petugas kepolisian Polsek Nusaniwe.

Baca juga: Geger Temuan Mayat Perempuan Mengapung di Kawasan Islamic Center Ambon

“Masyarakat yang datang melapor sekitar pukul 15.40,” kata seorang petugas kepolisian Polsek Nusaniwe kepada TribunAmbon.com di RSUD dr Haulussy Ambon, Selasa (30/3/2021).

Kemudian, jenazah tersebut dilarikan ke RS Bhayangkara kemudian dirujuk ke RSUD dr Haulussy untuk dilakukan autopsi.

BERITA REKOMENDASI

Setelah dilakukan penyelidikan oleh pihak kepolisian akhirnya diketahui, jika jasad perempuan tersebut adalah Wa Laba.

Dia telah meninggal sebulan lalu.

Baca juga: Sosialisasi 4 Pilar di Ambon, Nono Sampono Ajak Warga Gotong Royong Hadapi Pandemi Covid-19

Kasubbag Humas Polresta Pulau Ambon, Ipda Izaac Leatemia menjelaskan, kepastian identitas mayat tersebut diketahui setelah kuburan almarhum kembali digali warga.

Dia melanjutkan, penggalian makam dilakukan setelah mendapat persetujuan dari anak almarhumah.

"Saat kuburan almarhumah digali, ternyata tidak ditemukan jenazah Wa Laba yang seharusnya berada di tempatnya," kata Izaac kepada TribunAmbon.com, Kamis (1/4/2021).

Baca juga: Ambon Bakal Jadi Lumbung Ikan Nasional, Pemerintah Berniat Bangun Pelabuhan Baru


Selain karena tidak berada dalam kuburan, keluarga juga yakin berdasarkan ciri-ciri perawakan jenazah di RSUD dr M Haulussy, Kota Ambon.

Proses penggalian dilakukan setelah penyidik menemukan gorong-gorong yang terhubung ke laut.
Di atas gorong-gorong itu terdapat makam almarhumah.

Baca juga: Lokasi Demo Penolakan Kedatangan Jokowi di Ambon Sepi, Aksi Batal, Massa Tak Kantongi Izin

Kecurigaan lainnya yang memperkuat hasil penyelidikan polisi yaitu ditemukannya kain kafan dalam gorong-gorong atau saluran air tersebut.

“Anak korban membenarkan mayat tersebut merupakan orang tuanya," kata Izaac.

Jenazah almarhumah itu suda dimakamkan kembali pihak keluarga di tempat yang baru, semalam. (tribunambon.com/ Ridwan Tuasamu)

Sebagian dari artikel ini telah tayang di Tribunambon.com dengan judul Mayat Perempuan Mengapung di Kawasan Islamic Center Ambon Ternyata Sudah Dikubur sebulan Lalu

Sumber: Tribun Ambon
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas