Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Viral Sosok Mbah Min, Kakek Penjual Bakso asal Solo yang Masih Semangat Bekerja di Usia 86 Tahun

Viral sosok Mbah Min, kakek penjual bakso gerobak asal Solo, Jawa Tengah, yang masih semangat bekerja di usia 86 tahun. Berikut ceritanya.

Penulis: Shella Latifa A
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Viral Sosok Mbah Min, Kakek Penjual Bakso asal Solo yang Masih Semangat Bekerja di Usia 86 Tahun
Istimewa, Tangkapan Layar akun Twitter @xxdaveyyt13.
Viral sosok Mbah Min, kakek penjual bakso gerobak asal Solo, Jawa Tengah, yang masih semangat bekerja di usia 86 tahun. Berikut ceritanya. 

TRIBUNNEWS.COM - Beredar foto sosok kakek penjual bakso gerobakan, viral di media sosial.

Kakek itu dipanggil dengan sapaan Mbah Min.

Cerita sosok kakek ini terungkap pertama kali pada cuitan akun Twitter, @xxdaveyyt13.

"Tadi beli bakso yang deket telkom itu mumpung ketemu mbahnya. Aku tanyain harga bakso nya berapa, '10ewu, kelarangen ora? Nek hoo 5 ewu wae'."

"Katanya sambil senyum gitu, rasanya ingin menangis," tulis cuitan itu, Rabu (14/4/2021).

Baca juga: Viral Pria Mirip Tokoh Drama True Beauty Han Seojun, Awalnya Dicaci Maki, Kini Kebanjiran Followers

Baca juga: Viral Anggota Polda Lampung Terlantar di Pelabuhan Merak, Tiba-tiba Menghilang dan Dicari Keluarga

Sampai artikel ini tayang, cuitan itu berhasil mencuri perhatian warganet.

Cuitan ini diretweet sebanyak 16,7 ribu kali dan 39,4 ribu like.

Berita Rekomendasi

Bahkan, sejumlah warga Twitter ikut menanggapi sosok Mbah Min.

"Aku baca sambil nangis masa ini. Semoga selalu diberi kesehatan dan dilimpahkan rezekinya ya pak," balas cuitan @seblakbasah127.

"Semoga bapaknya sehat selalu, amin," komentar @bjoendy.

Konfirmasi Tribunnews

Saat dikonfirmasi Tribunnews, pengunggah bernama Daviana Gunawan atau disapa Daviana, menerangkan siapa sosok Mbah Min ini.

Ia bertemu pertama kali sosok Mbah Min ini pada Rabu, 14 April 2021, lalu di sekitar daerah Bank Indonesia, Solo.

"Aku ketemu sama Mbah Min lagi ngelepas mantol soalnya habis hujan, langsung aku samperin," ucapnya saat dihubungi Tribunnews, Minggu (18/4/2021).

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas