Viral Video Jemaah Masjid di Bekasi Dilarang Pakai Masker saat Hendak Salat
Video pengurus masjid mengusir jemaah yang memakai masker saat hendak salat viral di media sosial.
Editor: Sanusi
Video pengurus masjid mengusir jamaah yang memakai masker saat hendak salat viral di media sosial.
Diketahui, peristiwa itu terjadi di Masjid Al Amanah Harapan Indah Medan Satria, Kota Bekasi, Jawa Barat, Selasa, 27 April 2021 siang.
Pria yang bermasker yang tengah duduk di masjid diusir sejumlah orang yang merupakan pengurus majid.
Pengurus masjid bersama orang lainnya berpakaian kuning dan hitam meminta pria itu melepaskan maskernya saat berada di masjid tersebut.
Dalam perkataannya pada video berdurasi 02.20 menit, pengurus masjid itu menyebut aturan di masjid ini tidak boleh memakai masker, sebab untuk membedakan antara masjid dan pasar.
Dia pun membacakan dalil Al-Quran, bahwa barang siapa yang masuk masjid atau berada di masjid maka dia aman.
Pria itu tampak tetap berdiam diri dan enggan melepaskan maskernya. "Silakan keluar saja kalau nggak mau ikut aturan di sini. Jangan salat di sini," ucap pengurus masjid itu.
Pria itu menjawab, bahwa masjid ini adalah tempat umum. Lalu, penggunakan masker juga sebagai upaya dalam mencegah penyebaran virus corona.
"Ini tempat umum, saya cuma mau salat. Saya ikutin aturan pemerintah harus pakai masker, laporin ke polisi aja nih," kata pria itu.
"Ulama juga punya aturan, silahkan ke Polsek ke Kapolsek sana. Kita punya aturan juga, aturan ulama lebih tinggi daripada pemerintah," kata pengurus lainnya.
Diakhir video, suasana semakin tegang.
Datang jamaah lainnya berpakaian merah mengusir pria itu agar keluar masjid jika masih tetap memakai masker.
"Mau lu apa, mau lu apa di sini apa susahnya si buka masker doang. Kita ada aturan," ucapnya.
Istri pria itu yang sendari tadi berada di belakangnya berusaha melerainya dan menayakan soal aturan tidak boleh memakai masker tersebut.