Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Lima Pria Curi 64 Ekor Bebek di Pulau Punjung Sumbar demi Bisa Main Game Online 

Lima pria diamankan anggota Polsek Pulau Punjung karena mencuri 64 bebek untuk main game online dan foya-foya.

Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Lima Pria Curi 64 Ekor Bebek di Pulau Punjung Sumbar demi Bisa Main Game Online 
Kontan
Peternakan bebek 

TRIBUNNEWS.COM, PADANG - Lima pria diamankan anggota Polsek Pulau Punjung karena mencuri bebek.

Mereka diduga nekat mencuri demi mendapatkan modal untuk main game online

Saat ini, semua pelaku yang satu di antaranya adalah anak di bawah umur, telah diamankan di Polsek Pulau Punjung.

Baca juga: Guru SMP di Padang Panjang Mengaku telah Cabuli Tiga Muridnya

Informasi yang dihimpun TribunPadang.com, pelaku berinisial OL (25), MS (36), C (23), AA (18), MMZ (17).

Seluruhnya merupakan warga Kecamatan Pulau Punjung, Kabupaten Dharmasraya, Sumatera Barat (Sumbar).

Pelaku nekat mencuri ternak warga jenis itik di Sungai Kilangan, Nagari Sungai Daerah, Kabupaten Dharmasraya, pada Selasa (15/06/2021).

Kapolsek Pulau Punjung, Iptu Hendriza, saat dihubungi TribunPadang.com mengatakan pelaku diamankan pada Kamis (17/6/2021).

BERITA TERKAIT

"Pelakunya ada 5 orang, mereka bekerja sama dalam melakukan pencurian itik atau bebek ini," kata Iptu Hendriza, Minggu (20/6/2021).

Baca juga: Selamatkan Bebek Hanyut, Remaja Tenggelam di Sungai Bengawan Solo, Pencarian Terkendala Arus Deras

Ia menyebutkan, pelaku tersebut bekerja sama dengan tugas masing-masing.

Kata dia, ada pelaku yang eksekusi pengambilan bebek dan ada yang mengawasi lokasi.

"Pengakuannya, itik ini dicuri sebanyak 64 ekor," katanya.

Selanjutnya, ternak warga tersebut dijual dan uangnya digunakan untuk game online serta berfoya-foya.

Para pelaku, kata dia, diamankan di rumahnya masing-masing.

Artikel ini telah tayang di TribunPadang.com dengan judul Demi Game Online, 5 Warga Dharmasraya Nekat Curi 64 Ekor Itik, 1 di Antaranya Anak Bawah Umur

Sumber: Tribun Padang
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas