VIRAL Hiu Paus Muncul di Pantai Ngrenehan Gunungkidul, Kejutkan Pemancing hingga Tanggapan BKSDA
Salah satunya video berdurasi 30 detik yang diunggah akun @beritainaja, Senin (20/7/21), mendadak viral di media sosial instagram.
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan Wartawan Tribun Jogja Alexander Aprita
TRIBUNNEWS.COM, GUNUNGKIDUL - Publik DIY dan jagat maya dikagetkan dengan kemunculan hiu paus di perairan selatan Kabupaten Gunungkidul belum lama ini.
Potongan video hewan itu menyebar di berbagai akun media sosial.
Salah satunya video berdurasi 30 detik yang diunggah akun @beritainaja, Senin (20/7/21), mendadak viral di media sosial instagram.
Dalam video tersebut, sebuah satwa laut berukuran besar menampakkan dirinya dan terlihat jelas dari pinggiran Pantai Ngrenehan, Gunungkidul.
"Muncul ikan raksasa di perairan laut selatan Gunungkidul, terlihat dari Pantai Ngrenehan. Ada yang tahu jenis ikan gede ini? Semoga menjadi pertanda baik, pandemi segera berakhir. Amin," tulis akun @beritainaja, di caption video.
Terang saja, video tersebut mengundang komentar dari para netizen, yang penasaran dengan kemunculan satwa raksasa itu.
Hingga berita ditayangkan, konten ini sudah ditonton 13.726 kali, serta 1.935 netizen memberi 'like'.
Sekretaris SAR Satlinmas Wilayah II Gunungkidul Surisdiyanto mengatakan, kemunculan mamalia laut tak mengejutkan.
"Paling sering munculnya saat pancaroba atau musim kemarau," jelas Suris pada wartawan, Rabu (21/07/2021).
Ia mengatakan hewan serupa terlihat di kawasan perairan Pantai Sepanjang dan Krakal.
Ukurannya pun terbilang beragam, mulai dari sedang hingga besar seperti yang tampak dalam video tersebut.
Meski kerap muncul ke permukaan, Suris mengatakan hewan tersebut tidak pernah mengganggu atau pun menyerang nelayan.
Para nelayan sendiri sudah terbiasa dengan kemunculannya.
Baca juga: KISAH Nelayan Lobster AS 30 Detik di Mulut Paus Bungkuk: Saya Pikir Saatnya Saya Mati
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.