Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Suami Temukan Istri Tewas Terbakar, Korban Sempat Mengaku Banyak Orang yang Ingin Menghabisinya

Seorang perempuan berinisial K (46) ditemukan tewas terbakar, Jumat (20/8/2021). Koran ditemukan pertama kali oleh suaminya.

Penulis: Nanda Lusiana Saputri
Editor: Arif Fajar Nasucha
zoom-in Suami Temukan Istri Tewas Terbakar, Korban Sempat Mengaku Banyak Orang yang Ingin Menghabisinya
Freepik/Ilovehz
Ilustrasi - Seorang perempuan berinisial K (46) ditemukan tewas terbakar, Jumat (20/8/2021). Koran ditemukan pertama kali oleh suaminya di belakang rumah. 

TRIBUNNEWS.COM - Seorang perempuan berinisial K (46) ditemukan tewas terbakar, Jumat (20/8/2021).

Korban K ditemukan pertama kali oleh suaminya, ASA (64) di belakang rumah mereka.

Peristiwa itu terjadi di Kelurahan Lumbukore, Kecamatan Umalulu, Kabupaten Sumba Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Keluarga menganggap kematian K sebagai hal yang tak wajar.

Sebab, sebelum ditemukan tewas, korban sempat mengaku banyak orang yang ingin membunuhnya.

Kendati demikian, polisi belum bisa memastikan motif kejadian tersebut.

"Meninggalnya korban diketahui akibat terbakar api berdasarkan hasil olah TKP dan temuan barang bukti yang telah diamankan oleh petugas Polsek Umalulu," kata Kapolres Sumba Timur, AKBP Handrio Wicaksono saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (21/8/2021).

Baca juga: Firdaus Dianiaya hingga Tewas OTK di Pasar Jibama Wamena Saat Pertahankan Tasnya

Berita Rekomendasi

Kronologi kejadian

Sebelum kejadian, korban sempat membuat secangkir kopi untuk suaminya pada pukul 06.30 Wita.

K kemudian menyuruh ASA pergi ke tempat fotokopi.

ASA pergi ke tempat fotokopi untuk menggandakan kartu vaksin milik korban.

Surat vaksi itu akan digunakan K untuk bepergian ke kampung halamannya di Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB).

K ingin bertemu dengan anaknya yang hendak berangkat ke perguruan tinggi.

Saat kembali dari tempat fotokopi, ASA meminta korban membuatkan kopi untuk tukang yang bekerja di rumah mereka.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas