SOSOK Kapolres Tebing Tinggi AKBP Agus Sugiyarso, Kini Dicopot Buntut Istri Pamer Uang di TikTok
Kapolres Tebing Tinggi AKBP Agus Sugiyarso dicopot dari jabatannya, pada Senin (1/11/2021).
Penulis: garudea prabawati
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
TRIBUNNEWS.COM - Kapolres Tebing Tinggi AKBP Agus Sugiyarso dicopot dari jabatannya, pada Senin (1/11/2021).
Pencopotan ini dilakukan langsung oleh Kapolda Sumatera Utara, Irjen Panca Simanjuntak.
Hal tersebut terjadi lantaran buntut dari istri AKBP Agus Sugiyarso yang pamer uang lewat video konten di TikTok.
Dikutip dari Tribun-Medan.com, Irjen Panca Simanjuntak mengatakan hal tersebut juga sesuai perintah bahwa polisi tidak boleh menampilkan kemewahan.
Selain itu pencopotan dilakukan dalam rangka mempermudah pemeriksaan.
"Sebagai tanggung jawab suaminya, Kapolres saya tarik ke Polda dalam rangka evaluasi dan barusan saya sudah serah terima jabatan. Nanti akan kita tunjuk pelaksana tugasnya," kata Kapolda, Senin (1/11/2021) malam.
Baca juga: Tegas! BKN Akan Diskualifikasi Peserta Curang dalam Proses Seleksi CPNS
"Untuk itu saya tegaskan anggota Polri yang melakukan pelanggaran wajib hukumnya akan menerima sanksi sesuai kesalahan," tambahnya.
Kata Panca Simajuntak dari pemeriksaan yang dilakukan, aksi pamer uang tersebut terjadi pada saat yang bersangkutan sedang melakukan arisan bersama temannya.
Kemudian aksi itu viral di media sosial setelah diunggah ke TikTok dan Instagram.
Sosok AKBP Agus Sugiyarso
AKBP Agus Sugoyarso baru 9 bulan menjabat sebagai Kapolres Tebing Tinggi, tepatnya saat awal Januari 2021.
Selama masa jabatannya, dia berhasil mengubah wajah salah satu lingkungan di Kota Tebing Tinggi menjadi Kampung Tangguh.
Padahal sebelumnya kampung tersebut terkenal dengan sebutan kampung narkoba.
Sudah puluhan kasus narkoba diselelesaikan dengan ratusan tersangka, dari bandar sampai pengguna.
Baca juga: COP26: Para Pemimpin Dunia Desak Aksi Nyata Lawan Perubahan Iklim
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.