Tingkat Vaksinasi Capai 60,21%, PPKM di Kabupaten Semarang Turun ke Level 1
Kabupaten Semarang dinyatakan menjadi wilayah berstatus Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 1 sejak Senin (15/11).
Penulis: Vincentius Jyestha Candraditya
Editor: Wahyu Aji
Selain itu, Djarum Foundation juga menyerahkan plakat kepada Bupati Semarang, Kapolres Semarang, para dokter gabungan Semarang, Dinkes Kabupaten Semarang, dan perwakilan Halodoc.
Vice Program Director Bakti Sosial Djarum Foundation Achmad Budiharto mengatakan apresiasi berupa doorprize untuk masyarakat, sertifikat dan souvenir untuk para relawan, serta plakat untuk pihak terkait adalah bentuk ucapan terima kasih atas kontribusi terhadap kesuksesan terselenggaranya program vaksinasi di Kabupaten Semarang.
Dengan terlaksananya vaksinasi tersebut, ia berharap agar dapat terciptanya kekebalan komunal dan seluruh masyarakat di Kabupaten Semarang dapat menerima vaksin dosis lengkap secara merata.
Program ini juga memacu seluruh Puskesmas di Kabupaten Semarang turut gencar menjalani vaksinasi.
“Kesuksesan terlaksananya program vaksinasi ini tentu tak lepas dari kontribusi mereka yang terlibat dan berpartisipasi. Kami berharap apresiasi yang kami berikan ini dapat bermanfaat. Vaksin Sinovac dari Pemkab Semarang dan juga Dinkes Kabupaten Semarang yang kami gunakan untuk 60 ribu penduduk di 19 kecamatan telah terdistribusi secara lancar. Kami menegaskan bahwa vaksinasi di Kabupaten Semarang masih terus berlanjut dengan pelaksanaan di Puskesmas setempat,” katanya.
Baca juga: Djarum, Emtek dan Sinar Mas di Belakang Rencana Go Public Grab Senilai USD 40 Miliar
Pada acara apresiasi tersebut turut pula dihadiri oleh Kapolres Semarang AKBP Yovan Fatika Handsika Aprilaya S.I.K, S.H.,M.H., C.P.H.R, Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Semarang Dwi Syaiful Nur Hidayat, Chief Medical Officer Halodoc dr. Irwan Heryanto, dan Perwakilan Dokter Semarang dr. Elang Sumambar.