Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pesawat Lion Air yang Ditumpangi Rombongan DPRD Sumbar Gangguan Teknis, Wakil Ketua: Saya Waswas

Wakil Ketua Komisi I DPRD Sumatera Barat, Evi Yandri mengungkapkan peristiwa mencekam ketika terjadi gangguan teknis di pesawat Lion Air JT 145.

Editor: Erik S
zoom-in Pesawat Lion Air yang Ditumpangi Rombongan DPRD Sumbar Gangguan Teknis, Wakil Ketua: Saya Waswas
ISTIMEWA
Ilustrasi Lion Air Wakil Ketua Komisi I DPRD Sumatera Barat, Evi Yandri mengungkapkan peristiwa mencekam ketika terjadi gangguan teknis di pesawat Lion Air JT 145. 

TRIBUNNEWS.COM, PADANG -  Wakil Ketua Komisi I DPRD Sumatera Barat, Evi Yandri mengungkapkan peristiwa mencekam ketika terjadi gangguan teknis di pesawat Lion Air JT 145.

Evi bersama rombongan anggota DRPD Sumbar menaiki Lion Air dari Bandara Internasional Minangkabau (BIM), Sumatera Barat menuju Batam, Senin (13/12/2021) siang.

Pesawat tersebut kembali ke BIM setelah terbang sekitar 40 menit.

Pilot menyebutkan pesawat mengalami gangguan teknis dan harus balik ke BIM.

"Usai pilot memberikan pengumuman itu, pesawat drop. Udara pengap dan masker oksigen turun. Saya cemas dan waswas," kata seorang penumpang, Evi Yandri Rajo Budiman sebagaimana dikutip dari Kompas.com, Senin (13/12/2021) malam.

Baca juga: Pakar Sebut Pesawat Bukan Satu-Satunya Transportasi yang Punya Risiko Tinggi Tularkan Covid-19

Evi mengatakan dirinya kemudian memasang masker oksigen dan begitu pula semua penumpang yang ada.

Saat itu, dirinya sempat panik, namun kemudian berserah diri kepada Tuhan Yang Maha Esa.

BERITA TERKAIT

Tapi kemudian sadar dan berserah diri kepada Yang Satu," kata Evi.

Evi mendengar ada suara ketakutan dari penumpang, ada yang menangis, ada yang berzikir dan berpelukan.

Di samping Evi, dia melihat seorang ibu-ibu berpelukan dengan anaknya sambil berdoa.

Baca juga: Pentagon Tak Hukum Pasukan AS yang Terlibat Tragedi Pesawat Tak Berawak yang Tewaskan 10 Warga Sipil

"Kemudian di samping lagi, saya melihat seorang ibu yang cukup tenang dan saya ajak bicara. Dia berasal dari Surabaya dan mengaku sudah pasrah," kata Evi.

Evi mengaku kejadian mencekam itu berlangsung tidak begitu lama.

Tidak lama sebelum sampai di BIM, kondisi sudah kembali normal.

"Tekanan udara sudah normal kembali dan akhirnya pesawat mendarat dengan selamat di BIM kembali," kata Evi yang merupakan Wakil Ketua Komisi I DPRD Sumbar itu.

Halaman
12
Sumber: Tribun Batam
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas