CIRI-CIRI Terduga Pelaku Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang, Usia 30 Tahun hingga Kulit Putih Bersih
Kasus pembunuhan ibu dan anak, yakni Tuti dan Amalia kini berada di babak baru, di mana polisi telah merilis sketsa wajah terduga pelaku.
Penulis: garudea prabawati
Editor: Whiesa Daniswara
Menurutnya, mendiang adiknya tersebut adalah sosok yang cantik, lugu, dan sopan.
Bahkan, semasa hidupnya, banyak yang menyukai Amalia.
"Iya lah, pasti banyak yang suka. Amalia sosok yang cantik, lugu juga. Pernah ngedenger sih katanya adik saya jadi primadona di lingkungan rumah, tapi kurang tahu juga," ujarnya ketika ditemui di Polsek Jalan Cagak, Sabtu (21/8/2021).
Lebih lanjut, Yoris mengatakan, adiknya tersebut juga memiliki beberapa prestasi, baik dari segi akademis maupun nonakademis.
3. Miliki Kekasih hingga Rencana Pernikahan
Lilis Sulastri (56), uwak dari Amalia Mustika Ratu (23) mengatakan, Amalia sudah merencanakan pernikahan bersama sang pacar.
Menurut Lilis, sebelumnya Amalia sempat bercerita kepadanya dan menanyakan tentang biaya pernikahan.
"Iya, sebelumnya Amalia pernah cerita sama saya bertanya kalau biaya pernikahan itu berapa, ya?"
"Saya jawab saja sekitar 100 juta," ucap Lilis saat ditemui TribunJabar di kediamannya di Desa/Kecamatan Jalan Cagak, Kabupaten Subang, Kamis (26/8/2021).
Baca juga: Danlanud Hang Nadim Dalami Dugaan Oknum Prajurit TNI AU Terlibat Pengiriman TKI Ilegal ke Malaysia
Diberitakan sebelumnya, kasus kematian ibu dan anak di Subang, Jawa Barat, hingga saat ini masih menjadi misteri.
Penemuan mayat Tuti dan Amalia menggegerkan warga setempat di Dusun 2 Ciseuti, Desa Jalan Cagak, Kecamatan Jalan Cagak, Kabupaten Subang.
Jejak kaki pelaku yang diduga berjumlah lebih dari satu orang dalam kasus kematian ibu dan anak di bagasi mobil di Subang, Jawa Barat masih menjadi misteri.
Awal mula, dua mayat ini ditemukan oleh seorang warga pada Rabu pukul 07.30 WIB.
Baca juga: 3 Orang Diamankan Terkait Pembunuhan Nenek di Sumbawa, Polisi: Masih Saksi
Keberadaan Pelaku hingga Jejak Kaki Misterius