UPDATE Banjir Jayapura Papua: Kondisi Pasar Youtefa Memprihatinkan, Pedagang Sebut Banjir Terbesar
Update banjir dan longsor yang melanda Kota Jayapura, Papua, Jumat (7/1/2022). Akibat banjir dan longsor ini, 7 orang tewas.
Penulis: Daryono
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini update banjir dan longsor yang melanda Kota Jayapura, Papua, Jumat (7/1/2022).
Banjir dan longsor ini dipicu hujan yang turun mulai dari Kamis (6/1/2022) malam hingga Jumat dini hari.
Akibat banjir dan longsor ini, 7 orang tewas.
Berikut update terkini dari banjir di Jayapura:
Banjir Surut, Kondidi Pasar Youtefa Abepura Memprihatinkan
Banjir di Pasar Youtefa yang tingginya lebih dari orang dewasa terpantau telah surut pada Sabtu (8/1/2022).
Dikutip dari TribunPapua, Sabtu (8/1/2022), pasca direndam banjir, kondisi Pasar Youtefa Abepura pasca-diterjang cukup mengenaskan.
Baca juga: Ratusan Rumah Terendam Banjir di Kota Jayapura, Tim SAR Evakuasi 66 Orang
Pantauan di lapangan, ada sebagaian lapak-lapak kecil dari para pedagang tampak roboh, dan sebagiannya yang terbuat dari bangunan permanen pada setiap blok tertutup lumpur.
Selain itu, seluruh barang dagangan yang berada di pasar tersebut, baik itu barang elektronik, hingga pakaian tertimbun lumpur.
Tak hanya itu, sampah pun berserakan dimana-mana.
Satu diantara pedagang elektronik di Pasar Youtefa, Akbar (33) mengaku, dirinya sedih melihat seluruh barangnya rusak direndam air pascabanjir.
"Jujur saya sedih sekali pas datang lihat semua barang-barang saya ini. Semuanya rusak terendam air," kata pria asal Bugis itu kepada Tribun-Papua.com, di Jayapura, Sabtu (8/01/2022).
Baca juga: Kota Jayapura Dilanda Banjir Hebat, Enam Tewas
Menurutnya, akibat banjir, dirinya mengalami kerugian hingga puluhan juta. Akbar pun pasrah
"Yah saya pasrah saja kepada Allah, mau bagimana lagi, namanya ini juga musibah," ungkap pria 33 tahun itu.