Jetstar Mendarat Perdana di Bali, Bawa 300 Penumpang
Jetstar Airways dengan nomor penerbangan JQ-43 menggunakan armada Boeing 737-8 Dreamliner mendarat mulus di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai.
Editor: cecep burdansyah
TRIBUNNEWS.COM, MANGUPURA - Maskapai Jetstar Airways melakukan penerbangan perdana dengan mengoperasikan kembali rute Melbourne-Denpasar.
Jetstar Airways dengan nomor penerbangan JQ-43 menggunakan armada Boeing 737-8 Dreamliner mendarat mulus di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Senin (14/3) pukul 13.39 Wita.
Penerbangan kedatangan perdana Jetstar Airways dari Melbourne ini mendapatkan sambutan bentangan spanduk bertuliskan "Welcome Back Jetstar Australia".
"Jetstar Airways penerbangan perdana hari ini terbang kembali ke Bali dengan rute Melbourne-Denpasar-Melbourne. Tetapi rute Denpasar-Melbourne itu baru akan terbang besok (Selasa, Red)," ujar Stakeholder Relation Manager Angkasa Pura I (Persero) Bandara Ngurah Rai, Taufan Yudhistira, Senin.
Ia mengatakan, Jetstar Airways rute Melbourne-Denpasar PP akan beroperasi secara reguler satu kali dalam seminggu di hari Senin. Kedatangan penumpang dari Melbourne berdasarkan informasi yang didapatkan membawa 300 orang.
"Selain Jetstar Airways juga ada penerbangan internasional lainnya yakni Singapore Airlines rute Singapura-Denpasar PP dan Jetstar Asia Airways Singapura-Denpasar PP juga," imbuh Taufan.
Ia menyampaikan, rata-rata pergerakan kedatangan penumpang di terminal internasional saat ini sudah di atas 200 orang per hari.
Tetapi untuk di keberangkatan internasional masih belum banyak atau dibawah 200 penumpang rata-rata per hari.
Saat ini Bandara Ngurah Rai telah melayani 7 maskapai dengan rute internasional, di antaranya Garuda Indonesia (Narita-Denpasar dan Sydney-Denpasar), Singapore Airlines (Singapura-Denpasar PP), Jetstar Asia Airways (Singapura-Denpasar PP), Scoot Tigerair (Singapura-Denpasar PP), KLM Royal Dutch Airlines (Singapura-Denpasar PP), Malaysia Airlines (Kuala Lumpur-Denpasar PP) dan Jetstar Airways (Melbourne-Denpasar PP). (zae)