POPULER Regional: Pengendara Moge Santuni Keluarga 2 Anak Kembar | Sosok Guru Indra Kenz di Binomo
Berita populer regional dalam 24 jam terakhir. Pengendara moge santuni keluarga 2 anak kembar hingga sosok guru Indra Kenz di Binomo.
Penulis: Nanda Lusiana Saputri
Editor: Daryono
TRIBUNNEWS.COM - Berikut berita populer regional dalam 24 jam terakhir.
Pengendera motor gede yang tabrak dua bocah kembar beri santunan Rp 50 juta ke keluarga korban.
Lalu, viral kisah wanita dilamar pasangan pakai baliho, baru pendekatan 1,5 bulan langsung diajak nikah.
Kemudian, mengintip isi tenda yang digunakan Presiden Joko Widodo dan Iriana Jokowi berkemah di Ibu Kota Nusantara.
Selanjutnya, viral video pria tewas ditembak polisi di Sumenep, ternyata pelaku begal.
Berita lain, sosok Fakar Suhartami atau Fakar rich, guru Indra Kenz dalam aplikasi Binomo.
Baca juga: Kata IDI Sukoharjo terkait Sosok Dokter Sunardi, Terduga Teroris yang Tewas Ditembak Densus 88
Dihimpun Tribunnews.com, Selasa (15/3/2022), berikut berita populer regional selama 24 jam terakhir:
1. Pengendara Moge Santuni Keluarga Bocah Kembar Rp 50 Juta, Kapolda: Itu Akan Jadi Pertimbangan Hakim
Polisi memastikan proses hukum tewasnya dua bocah kembar yang ditabrak di Pangandaran, Jawa Barat terus berlanjut.
Bocah kembar tersebut ditabrak oleh dua pengendara motor gede (moge).
Kedua korban adalah Hasan (9) dan Husen (9) yang masih duduk di bangku kelas 2 SD.
Kapolda Jabar Irjen Pol Suntana mengatakan, setelah kejadian itu pengendara moge tersebut sudah melakukan musyawarah dan pendekatan terhadap keluarga korban, namun proses hukum harus tetap berlanjut.
Terkait kelanjutan proses hukum bagi pengendara moge itu pihaknya sudah memerintahkan Kapolres Ciamis memproses hukum terhadap pengendara motor tersebut.
Dengan adanya kejadian itu, pihaknya mengimbau pengendara motor gede maupun pengendara yang lainnya lebih berhati-hati dalam mengendarai motornya dan tidak boleh kebut-kebutan.