Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Duel Maut di Garut, Dipicu Masalah Uang Iuran Lapak

Dalam rekaman CCTV berdurasi 56 detik tersebut terlihat adegan saat Hermawan terjatuh sambil membacokkan golok ke tubuh Ridwan.

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Duel Maut di Garut, Dipicu Masalah Uang Iuran Lapak
Tribun Jabar/ Sidqi Al Ghifari
Kapolres Garut AKBP Wirdhanto Hadicaksono dan Kasatreskrim Polres Garut AKP Dede Sopandi saat jumpa pers di Mapolres Garut, Kamis (17/3/2022) 

Laporan Kontributor Tribunjabar.id Garut, Sidqi Al Ghifari

TRIBUNNEWS.COM, GARUT - Polres Garut akhirnya mengungkap fakta-fakta duel dua orang pria di Garut, Jawa Barat  antara Hermawan (38) dan M Ridwan (28).

Akibat duel itu, salah satunya kehilangan tangan karena sabetan golok.

Perkelahian itu berawal dari cekcok antara keduanya.

Cekcok tersebut awal mulanya saat Hermawan yang berprofesi sebagai calo angkutan umum di kawasan tersebut mendatangi kordinator dari pasar tumpah di Jalan Merdeka yaitu saudara P.

Hermawan menanyakan kepada P soal alasan dirinya tidak ditunjuk sebagai orang yang mengambil iuran lapak, hal tersebut ditanyakan nya karena ia sudah lama berada di kawasan tersebut.

"Saudara H ini menanyakan kenapa untuk tugas pemungutan iuran lapak tidak diserahkan kepadanya dan malah diserahkan kepada orang lain yaitu saudara MR (M Ridwan)," ujar Kapolres Garut AKBP Wirdhanto Hadicaksono dalam jumpa persnya di Mapolres Garut, Kamis (17/3/2022).

Berita Rekomendasi

Ia menuturkan, di tengah perbincangan antara Hermawan dengan P datanglah Ridwan dan menanyakan apa yang sedang terjadi.

Baca juga: Gara-gara Rebutan Uang Keamanan, Dua Preman di Garut Saling Serang hingga Terluka Parah

Hermawan kemudian membalas pertanyaan tersebut dengan menyuruh Ridwan untuk tidak usah ikut campur dengan urusannya.

"H menyampaikan, diam kamu anak kecil tidak boleh ikut campur, kemudian saudaura MR pergi," ucapnya.

Perbincangan antara Hermawan dan P kemudian selesai, kemudian Hermawan dan Ridwan berpapasan di lokasi kejadian.

Keduanya pun akhirnya terlibat percekcokan yang kemudian memicu Ridwan melayangkan pukulan terhadap Hermawan.

AKBP Wirdhanto menjelaskan, keduanya saat itu tengah dalam pengaruh minuman keras.

Tidak terima dipukul oleh Ridwan, Hermawan pun akhirnya mengeluarkan golok yang disembunyikan di balik jaketnya kemudian melakukan pembacokan.

Halaman
12
Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas