Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kecelakaan Maut di Sinjai, Mini Bus Rombongan Sekolah Terbalik, 1 Guru Tewas dan 5 Siswi Terluka

Kecelakaan maut menimpa mobil minibus bus rombongan sekolah di Sinjai. Akibat kecelakaan ini, 1 guru dilaporkan tewas dan 5 siswi terluka.

Editor: Endra Kurniawan
zoom-in Kecelakaan Maut di Sinjai, Mini Bus Rombongan Sekolah Terbalik, 1 Guru Tewas dan 5 Siswi Terluka
Tribunnews.com/net
Ilustrasi kecelakaan maut di Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan yang menimpa bus rombongan sekolah. 

TRIBUNNEWS.COM - Kecelakaan maut menimpa mobil minibus bus rombongan sekolah di Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan.

Akibat kecelakaan ini, 1 guru dilaporkan tewas dan 5 siswi terluka.

Kasat Lantas Polres Sinjai, Iptu Muh Idrus membenarkan kejadian ini.

Ia menjelaskan, peristiwa kecelakaan lalu lintas di tikungan Batubodong, Poros Sinjai-Bulukumba, Desa Samaturue, Kecamatan Tellulimpoe, Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan, Rabu (3/3/2022) petang.

Dalam peristiwa tersebut sebuah mobil bus terbalik di tikungan penurunan itu.

Baca juga: VIDEO Kecelakaan Truk Tangki Bermuatan 14.000 Liter Minyak Goreng, Warga Berebut hingga ke Selokan

Identitas mobil tersebut bernomor polisi DW 7001 XY.

Mobil ini berasal dari Kabupaten Wajo.

Berita Rekomendasi

Mobi bus tersebut sedang dalam perjalanan pulang dari Tanjung Bira ke Sengkang, Wajo.

Mobil bus yang mengangkut guru dan siswa Mts As’Adiyah Putri terbalik di Batuboddong, Sinjai.
Mobil bus yang mengangkut guru dan siswa Mts As’Adiyah Putri terbalik di Batuboddong, Sinjai. (Tribun-Timur/Istimewa)

Bus ini memuat sekitar 20 orang lebih penumpang yang merupakan siswa dan guru MTs As’Adiyah Putri Sengkang.

Namun diperjalanan tepatnya di tikungan Batuboddong, mobil bus tersebut terbalik.

Dalam peristiwa ini seorang penumpang dilaporkan meninggal dunia. Ia bernama Kartini Sanusi

"Yang bersangkutan adalah seorang guru Mts As’Adiyah Putri," kata Idrus saat dihubungi TribunSinjai.Com.

Baca juga: Kecelakaan Maut Libatkan 2 Truk dan 1 Bus di Tol Cikunir, Seorang Kernet Meninggal 

Kini korban sudah dibawa ke RSUD Sinjai dan selanjutnya akan diberangkatkan ke kampung halamannya di Wajo.

Selain Kartini meninggal dunia juga terdapat lima orang siswa Mts As’Adiyah Putri mengalami luka-luka.

Halaman
12
Sumber: Tribun Timur
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas