POPULER Regional: Fakta Temuan Uang Rp 3,7 M di Tol Mojokerto | Sosok Wanita yang Curhat ke Jokowi
Berita populer regional dalam 24 jam terakhir. Fakta penemuan uang Rp 3,7 miliar di Tol Mojokerto hingga sosok wanita yang curhat ke Jokowi.
Penulis: Nanda Lusiana Saputri
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Berikut berita populer regional dalam 24 jam terakhir.
Fakta-fakta penemuan uang Rp 3,7 miliar di Tol Mojokerto, kronologis kejadian hingga si pemilik uang.
Lalu, kepala sekolah di Lampung akan nikahi muridnya, keluarga sempat tak berestui.
Kemudian, mobil terbakar di Tuban, mesin mati setelah mengisi BBM.
Selanjutnya, tiga remaja perempuan curi uang Rp 40 juta, ditangkap warga saat sedang bagi-bagi hasil curian.
Berita lain, sosok wanita yang curhat ke Jokowi soal pemannya dipenjara.
Baca juga: Warga Sukabumi Takut Rasakan Getaran dan Gemuruh dari Dalam Tanah Saat Pagi. Ada Fenomena Alam Apa?
Baca juga: Mobil Terbakar di Tuban, Mesin Mati Usai Mengisi BBM, Kabin Keluar Asap dan Terdengar 4 Kali Ledakan
Dihimpun Tribunnews.com, Minggu (24/4/2022), berikut berita populer regional selama 24 jam terakhir:
1. Fakta-fakta Penemuan Uang RP 3,7 Miliar di Tol Mojokerto, Kronologis Kejadian hingga Si Pemilik Uang
Kepolisian Resor (Polres) Kota Mojokerto, Jawa Timur, pada awal pekan ini mengungkap temuan uang sebesar Rp 3,7 miliar dari dua mobil di Exit Tol Mojokerto.
Uang tersebut mulanya berjumlah Rp 5 miliar.
Namun sekitar Rp 1,27 miliar diantaranya telah ditukar di Jombang dan Nganjuk.
Kasat Reskrim Polres Kota Mojokerto, AKP Rizki Santoso mengungkapkan penemuan uang berbagai pecahan dalam dua mobil tersebut berawal dari patroli rutin yang dilakukan Satuan Samapta Polres Kota Mojokerto.
Tim patroli yang sedang bertugas di dekat pintu Tol Gedek, Mojokerto, mencurigai keberadaan dua mobil yang berhenti di tempat gelap.
Saat itu, petugas melihat ada sejumlah orang mengangkat plastik putih yang ternyata berisi uang.